Mitsubishi: Xpander akan terjual 4.000 unit hingga akhir GIIAS 2017
Mitsubishi: Xpander akan terjual 4.000 unit hingga akhir GIIAS. Prediksi tersebut berdasarkan hasil penjualan Xpander yang sudah menembus 3.000 unit per Kamis lalu (17/8).
Mobil low MPV, Mitsubishi Xpander, terus menanjak penjualannya dari hari ke hari selama pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di ICE-BSD City. Mitsubishi Indonesia memprediksi hingga hari terakhir pameran pada Minggu (20/8), Xpander terjual minimal 3.500 unit hingga 4.000.
Budi Daulay, Head of Sales and Marketing Region I PT Mitsubishi Motors Kramayudha Sales Indonesia (MMKSI), menjelaskan prediksi tersebut berdasarkan hasil penjualan Xpander yang sudah menembus 3.000 unit per Kamis lalu (17/8). Sementara varian yang paling laku tetap varian tertinggi, Ultimate, yang dibanderol Rp 246 jutaan. Kontribusinya mencapai 58 persen. Varian terlaku kedua adalah Sport dan Exceed, keduanya seimbang kontribusinya.
"Kami optimistis penjualan Xpander di atas 500 unit masih dapat, karena dua hari terakhir pameran adalah akhir pekan," ujar Budi yang ditemui di booth Mitsubishi dalam arena GIIAS, kemarin.
Di luar GIIAS, kata Budi, pihaknya juga melakukan local launching Xpander di enam kota,yakni Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan, dan Makassar. Dari event local launching ini, penjualan Xpander sudah mencapai 1.200 unit. Event serupa akan dilakukan di kota-kota lain di Indonesia. Total ada 75 event local untuk Xpander hingga akhir September nanti.
Kata Budi, penjualan Mitsubishi di GIIAS tahun ini tampaknya dua kali lipat dari penjualan GIIAS tahun lalu yang sebesar 1.900 unit.
"Xpander menbuat penjualan kami double. Ini rekor buat Mitsubishi Indonesia," ujar Budi.
Xpander yang bermesin 1.5L menjalani debut global di GIIAS pada Kamis pekan lalu (10/8). Dipasarkan dalam enam varian di Indonesia, Xpander bakal menjadi pesaing kuat bagi Toyota Avanza yang menguasai pasar low MPV.
Berikut ini enam varian Mitsubishi Xpander dan harga jualnya (on the road Jabodetabek):
1. Varian terendah; GLX 1.5L transmisi manual lima percepatan Rp 189,05 juta;
2. GLS transmisi manual Rp 208,55 juta;
3. Exceed transmisi manual Rp 214,55 juta;
4. Exceed transmisi otomatis 4-percepatan Rp 224,95 juta;
5. Sport transmisi otomatis Rp 237,15 juta;
6. Varian tertinggi, Ultimate Rp 245,35 juta.
Varian Sport dan Ultimate menawarkan lima warna, yakni diamond black mica, white pearl (ada tambahan harga Rp 1,5 juta), sterling silver metallic, titanium grey metallic, dan red metallic. Sedangkan varian Exceed dan GLS memiliki tiga pilihan warna; diamond black mica, white pearl, dan sterling silver metallic. Sementara varian terendah, GLS, hanya dua warna; diamond black mica dan white pearl.
Baca juga:
Di luar GIIAS, Total Jualan Mitsubishi Xpander Capai 3.200 Unit
Baru hari ke-5 GIIAS, Mitsubishi Xpander Panen Pesanan 1.674 Unit!
Sasaran ekspor, Mitsubishi Xpander bidik Filipina dan Thailand
Mitsubishi Xpander Punya 6 Varian, Ini Harga Jualnya
Mitsubishi Xpander resmi meluncur di GIIAS 2017
Namanya Xpander, Low MPV Mitsubishi ini debut global di GIIAS besok
-
Apa yang menjadi keunggulan utama dari Mitsubishi Xpander? Mobil Mitsubishi Xpander terkenal karena berbagai fitur canggihnya, seperti ABS, EBD, dan Isofix yang meningkatkan keamanan. Selain itu, mobil ini dilengkapi dengan cruise control yang memungkinkan kendaraan berjalan secara stabil tanpa perlu menginjak pedal gas secara terus-menerus.
-
Kapan Mitsubishi Xpander Cross diluncurkan? PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) telah merilis harga terbaru untuk mobil Mitsubishi Xpander Cross per Juni 2024.
-
Bagaimana Mitsubishi Xpander memaksimalkan keamanan penumpangnya? Mobil ini juga dilengkapi dengan teknologi RISE (Reinforced Impact Safety Evolution) yang bertujuan untuk meningkatkan perlindungan penumpang saat terjadi benturan.
-
Kapan Mitsubishi Xpander mulai digemari sebagai mobil keluarga? Pada akhir dekade ini, produsen mobil telah merilis banyak kendaraan yang cocok dan sering kali dikaitkan dengan kebutuhan keluarga, termasuk Mitsubishi Xpander.
-
Di mana kita dapat menemukan fitur SUV pada Mitsubishi Xpander? Xpander versi crossover menggabungkan kenyamanan MPV dengan ketangguhan SUV, yang dapat ditemukan dalam Mitsubishi Xpander Cross.
-
Apa yang menjadi ciri khas dari Mitsubishi Xpander yang membuatnya berbeda dari pesaing di kelas MPV? Kesuksesan Mitsubishi Xpander di pasar otomotif Indonesia tidak terlepas dari desain yang berbeda dengan kompetitornya, dan fitur-fitur unggulan yang dibenamkannya.