Tata Motors hadir di Bandung
Dealer 3S Tata Motors, PT Pratama Transindo berlokasi di: Jalan Jendral Sudirman 633-635 Bandung.
Agen Pemegang Merek (APM) kendaraan bermerek Tata Motors di Indonesia, Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) meresmikan fasilitas layanan satu atap terpadu Sales, Service dan Spareparts (3S) di Bandung dan Cirebon.
Kehadiran dealer resmi 3S Tata Motors di Bandung telah ditunggu-tunggu komunitas pengusaha kecil menengah (UKM), komunitas pengusaha perkebunan serta pertanian di Bandung dan Cirebon.
"Mengingat pentingnya pasar Jawa Barat khususnya di kota Bandung dan Cirebon, TMDI perlu melakukan seleksi ketat menentukan mitra dealer di kedua wilayah kunci di Jabar tersebut. Pada akhirnya kami memercayakan pemasaran kendaraan merek Tata Motors di Bandung dan di Cirebon dikelola oleh PT Pratama Tansindo, yang memiliki komitmen kuat sejalan dengan visi misi Tata Motors di Indonesia," ujar Presiden Direktur TMDI Biswadev Sengupta.
Biswadev menambahkan, bahwa kehadiran pertama Tata Motors di Jabar adalah di Cikarang lalu di Cianjur. Bandung dan Cirebon mulai hari ini resmi memasarkan kendaraan Tata Motors dan akan bersinergi dengan Cikarang serta Cianjur dalam mendongkrak penjualan Tata Motors di Jawa Barat.
"Di Indonesia, pada tahun fiskal 2015-2016 saat pasar otomotif nasional turun 16%, TMDI justru berhasil mencatat pertumbuhan (growth) sebesar 32 persen. Kami yakin, melalui data tersebut merek Tata Motors telah diterima dengan baik di Indonesia dan tentunya juga akan diterima di Bandung dan Cirebon. Terutama oleh UKM di bidang tekstil dan usaha kreatif yang membutuhkan kendaraan diesel yang irit dengan biaya operasional yang rendah," pungkas Biswadev.
Untuk kebutuhan Industri berat dan menengah di industri logistik Jabar, Tata Motors mengandalkan line up kendaraan truk mediumnya Tata Ultra, truk heavy duty Tata Prima dan untuk kebutuhan angkutan usaha UKM mengandalkan Tata Super Ace 1400 cc diesel, Tata Ace EX2 700 cc diesel serta Tata Xenon RX 3000 cc diesel.
Dealer 3S Tata Motors, PT Pratama Transindo berlokasi di: Jalan Jendral Sudirman 633-635 Bandung.
Informasi dealer:
Nama Perusahaan : PT. Pratama Transindo
Luas Lahan : 1350 m2
Luas Showrom : 450 m2
Luas Bengkel : 630 m2
Luas Gudang Suku Cadang : 50 m2
Jumlah Tim Penjualan : 18 orang
Jumlah Tim Service : 7 orang
Fasilitas : Ruang tunggu service dan Showroom, 14 stall dan Wifi
Alamat : Jl. Jendral Sudirman No.633-635 Bandung
Eddy Tjoa, Direktur Utama PT Pratama Transindo mengatakan pihaknya berkomitmen untuk memajukan merek dan produk Tata Motors di Bandung dan Cirebon. Untuk awal, Eddy Tjoa mengakui akan fokus ke pemasaran Tata Super Ace 1400 cc Diesel, Tata Xenon 3000 cc diesel dan Tata Ace EX2 700 cc Diesel dahulu.
"Tata Motors merupakan merek global yang berekspansi ke Indonesia dengan mengandalkan komitmen layanan purna jual, produk yang memiliki biaya operasional paling rendah dan memiliki produk di berbagai segmen. Ketiga nilai unggul tersebut membuat kami yakin Tata Motors akan mendapatkan animo besar dari masyarakat Jabar, khususnya Bandung dan Cirebon," pungkas Eddy Tjoa.
Baca juga:
Empat bintang Tata Motors di Delhi Auto Expo 2016
Muncul di Delhi Auto Show 2016, Tata HEXA mendekati produksi
Deretan mobil Tata Motors untuk Auto Expo 2016
Konsumsi Tata Super Ace di Lampung tembus 18,22 km/liter
TMDI sumbang Tata Indigo ke Fakultas Teknik Mesin ITB
Tata Motors gandeng Lionel Messi jadi global brand ambassador
-
Kenapa Indonesia mendorong pendekatan inklusif dalam tata kelola AI global? Pemerintah Republik Indonesia mendorong pendekatan inklusif untuk mengikis kesenjangan digital. Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika Nezar Patria pemanfaatan teknologi kecerdasan artifisial atau Artificial Intelligence (AI) perlu dilaksanakan dengan tata kelola yang bisa diakui secara global.
-
Kapan Wuling Motors memulai ekspansi ke sektor otomotif di Indonesia? Pada tahun 2015, Wuling Motors memulai ekspansi ke sektor otomotif di Indonesia dengan mendirikan pabrik di Greenland International Center (GIIC), Cikarang, Jawa Barat.
-
Bagaimana Wuling Motors membangun citra positif di Indonesia? Selain itu, Wuling juga terlibat secara aktif dalam kegiatan sosial dan budaya, sehingga berhasil menciptakan citra yang positif di kalangan masyarakat Indonesia.
-
Kapan PT Garuda Mataram Motor didirikan? Namanya, PT Garuda Mataram Motor, didirikan pada 1971.
-
Kenapa PT Garuda Mataram Motor didirikan? Akibat PT Piola bangkrut, pemerintah Presiden Soeharto memutuskan kebijakan penyelamatan dan membentuk perusahaan baru untuk mengelola VW di Indonesia.
-
Di mana Tesla Model S dipasarkan di Indonesia? Di Indonesia, ada beberapa model mobil Tesla yang tersedia, semuanya diimpor oleh Importir Umum (IU) bernama Prestige Motorcars.