Touring Klub Outlander Sport, Main Gajah Sekaligus Beramal
Outlander Sport Community mengadakan touring dari Jakarta ke Lampung dan sekaligus beramal.
Komunitas Outlander Sport Club (OSC) memyambangi Lampung dengan beberapa kegiatan belum lama berselang.
-
Bagaimana logo ikonik Mitsubishi terinspirasi? Logo ikonik Mitsubishi juga terinspirasi dari lambang keluarga Tosa dan Iwasaki, yang melambangkan persatuan dan kekuatan.
-
Apa yang menjadi awal dari sejarah Mitsubishi Motors? Awal dari sejarah Mitsubishi Motors terjadi pada tahun 1870 ketika Yataro Iwasaki mendirikan perusahaan pelayaran bernama Kujuku Shokai.
-
Kapan Mitsubishi Xpander Cross diluncurkan? PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) telah merilis harga terbaru untuk mobil Mitsubishi Xpander Cross per Juni 2024.
-
Bagaimana Mitsubishi Motors mendukung petualangan hidup para konsumen? Tema tersebut untuk menegaskan komitmen selalu memanjakan konsumen melalui beragam produk dan layanan.
-
Apa yang menjadi tema utama Mitsubishi Motors di GIIAS 2024? Di arena GIIAS 2024, Mitsubishi Motors mengusung tema 'Passion to Support Your Life's Adventure'.
-
Mengapa Ibnu Sutowo dan Sjarnoebi melobi Mitsubishi untuk membangun fasilitas perakitan dan produksi di Indonesia? Duet Sahabat Setelah menjadi agen tunggal pemegang merek (ATPM) Mitsubishi di Indonesia, Ibnu dan Sjarnoebi melobi merek otomotif Jepang ini membangun fasilitas perakitan dan produksi di Tanah Air. Dalih mereka: nasionalisme.
Touring yang menempuh jarak kurang lebih 231,4 kilometer ini bertajuk 'Lapah Mid Lampung'(ayo ke Lampung).
Mengambil titik kumpul di rest area km 58 tol Jakarta - Merak, rombongan kemudian melakukan konvoi menuju Bandar Lampung, lalu berlanjut menyambangi Budi Berlian Motor untuk melakukan penggantian oli Pertamina Fastron.
Sebagai komunitas, OSC tidak pernah lupa untuk menyelipkan agenda baksos dalam setiap kegiatan, seperti menyempatkan diri memberikan donasi ke panti asuhan Miftahul Jannah Lampung.
"Touring perdana OSC tahun ini kami menunjuk kota Lampung sebagai destinasinya. Seperti biasa kami tidak lupa berbagi pada yang membutuhkan di panti asuhan Miftahul Jannah dan berkunjung ke beres Mitsubishi Budi Berlian Motor buat nyobain oli Pertamina Fastron 5W30," ujar Isnan, Sekjen OSC.
Memasuki hari kedua, touring Lapah Mid Lampung menuju tempat yang dikenal memiliki sumber daya alam ciamik yakni pulau Pahawang.
Disana lagi-lagi para peserta melakukan aksi sosial dengan menanam terumbu karang untuk mengembalikan keindahan bawah laut.
"Kesan yang tidak bisa dilupakan buat kami ketika menanam terumbu karang. Minimnya pengalaman berenang di laut sempat bikin nyali ciut, tapi akhirnya kami memberanikan diri," papar Isnan.
Di hari ketiga, OSC mengunjungi Taman Nasional Way Kambas. Anggota OSC mencoba menaiki gajah Sumatera yang terkenal berpostur besar.
Puas bermain dengan Gajah, peserta touring Lapah Mid Lampung akhirnya kembali ke Ibukota.
"Walaupun tidak semua member bias ikut dalam agenda touring kali ini, namun hal ini tidak mengurangi kekompakan setiap anggota," tutup Isnan.