1 Calon Perwira Klaster Setukpa Polri Dinyatakan Sembuh Covid-19
Menurut dia sampel cairan dari siswa tersebut diperiksa di Laboratorium Universitas Andalas dan dua kali hasil tes dinyatakan negatif Covid-19.
Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Barat mengungkapkan satu dari dua siswa calon perwira yang positif Covid-19 dinyatakan sembuh dan diperbolehkan pulang dari RS Bhayangkara Polda Sumbar. Kabid Dokkes Polda Sumbar Kombes Pol Sucipto mengatakan siswa tersebut telah menjalani dua kali tes swab.
Menurut dia sampel cairan dari siswa tersebut diperiksa di Laboratorium Universitas Andalas dan dua kali hasil tes dinyatakan negatif Covid-19.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
"Kita langsung pulangkan yang bersangkutan dan wajib menjalani isolasi selama 14 hari di rumah. Kita tentu akan terus pantau kesehatan siswa tersebut," kata dia, seperti dilansir Antara, Jumat (17/4).
Sementara itu seorang siswa calon perwira lainnya masih menjalani perawatan di RS Bhayangkara. "Hasil tes swab siswa itu dinyatakan positif dan kita terus lakukan perawatan," kata dia
Sebelumnya Kabid Humas Polda Sumatera Barat Kombes Pol Stefanus Satake Bqyu Setianto mengatakan pihaknya memulangkan 24 siswa calon perwira yang telah menjalani masa karantina selama 14 hari di SPN Padang Besi Kota Padang.
Ia mengatakan siswa itu menjalani karantina selepas mengambil masa cuti pendidikan di Pusdiklat Setukpa Polri Sukabumi. Ia mengatakan dari 26 siswa Setukpa Polri yang menjalani karantina di SPN Padang Besi Kota Padang ada dua orang yang dinyatakan positif Covid-19
Menurut dia, hasil positif ini didapatkan setelah mereka menjalani rapid tes dan swab. Hasilnya kemarin satu orang dinyatakan positif dan langsung dirawat di RS Bhayangkara
Untuk kasus kedua, hasilnya baru diketahui tadi, ada tambahan satu orang dinyatakan positif Covid-19. "Keduanya saat ini berada di RS Bhayangkara untuk menjalani perawatan," kata dia.
Menurut dia kedua siswa ini merupakan Orang Tanpa Gejala (OTG). Keduanya terlihat sehat dan tidak mengalami gejala Covid-19 namun setelah dilakukan rapid test dan swab hasilnya positif.
"Selebihnya 24 orang dari hasil tes mereka negatif dan dikembalikan kepada keluarga masing-masing," kata dia.
Baca juga:
6 Pasien di Batam Dinyatakan sudah Negatif Covid-19, 5 Membaik dan 1 Meninggal
Andrea Dian Ungkap Rahasia Bisa Sembuh dari Covid-19, Ini Kuncinya
25.075 ODP di Riau Dinyatakan Negatif Virus Corona, 122 PDP Sembuh
Hasil Swab Negatif, 3 Pejabat Pemda Karawang Dinyatakan Sembuh Covid-19
Bertambah 9, Total Pasien Covid-19 Sembuh di Bali 32 Orang