17 kali gagal, Ridwan Kamil optimis tahun ini Bandung raih Adipura
Menurut Ridwan, penantian Piala Adipura ke Bandung ibarat Persib menunggu gelar juara.
Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, optimis kota dipimpinnya bisa meraih penghargaan Adipura, setelah 17 tahun absen. Dia menyatakan Bandung adalah salah satu kota menjadi finalis.
"Kemarin itu semua (kota) yang masuk final (presentasi). Yang nilainya masuk (minimal) harus mempertanggungjawabkan secara lisan dan konsep apa yang sudah diterapkan. Bandung masuk final itu," kata pria akrab disapa Emil di Balai Kota Bandung, Senin (9/11).
Ridwan meyakini Bandung berpeluang besar bisa menyabet penghargaan itu. Sebab Kementerian Lingkungan Hidup sudah menetapkan angka minimum 73, supaya bisa memperoleh gelar itu.
Ridwan mengaku telah mempresentasikan strategi Bandung Bersih Lestari menuju masa depan. Dua tahun di bawah komandonya, dia mengaku telah menerapkan 40 program buat Bandung, bersama Wakil Wali Kota, Oded M Danial.
"Karena Adipura makin ke sini enggak melulu soal bersih. Tapi bagaimana gaya hidup kota inovatif dan ramah lingkungan," ujar Ridwan.
Ridwan berharap dukungan seluruh pihak, termasuk warganya, bisa membantu Bandung kembali meraih Adipura. Bila trofi itu bisa diraih, dia akan mempersembahkannya bagi warga Bandung.
"Kalau menang Alhamdulillah. Artinya selama 18 tahun datang lagi. Ini sama dengan penantian Persib juara kan yah," ucap Ridwan.
"Menang enggak menang, Pemkot Bandung mencari cara agar warganya ini bisa nyaman. Tapi kalau menang, ini apresiasi warga Bandung yang berubah," tutup Ridwan.