2.990 Preman diciduk polisi
Hingga Sabtu (10/3), aparat kepolisian telah menangkap 2.990 preman dari operasi di berbagai wilayah.
Kasus premanisme yang kian meresahkan warga mendorong aparat terus melakukan operasi razia preman. Hingga Sabtu (10/3), aparat kepolisian telah menangkap 2.990 preman.
"Polda Metro Jaya berhasil menangkap preman dengan jumlah terbanyak yaitu mencapai 2.179 orang," kata Kadi Humas Polri Irjen Pol Saud Usman Nasution di kantornya, Jakarta (12/3).
Selain itu jelasnya, sebanyak 476 preman telah dipidanakan dan sisanya dilakukan pembinaan. Di urutan kedua ditempati Polda Lampung yang mampu menangkap 272, disusul Jatim dan Jateng masing-masing sebanyak 150 dan 102 orang.
Salah satu kasus premanisme yang baru-baru ini sering terjadi seperti penyerangan RSPAD dan lainnya membuat warga was-was dan merasa tidak aman. Diharapkan pemberantasan premanisme ini tidak hanya sampai sini tapi lebih merupakan proses yang berkelanjutan.