3 Pencuri Besi Proyek Kereta Cepat Ditangkap saat Sedang Potong Tiang
Tiga orang kepergok oleh Unit Patroli Jalan Raya (PJR) Jakarta-Cikampek sedang memotong besi proyek pembangunan kereta api cepat di KM34 Tol Cibatu, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, Selasa (23/11).
Tiga orang kepergok oleh Unit Patroli Jalan Raya (PJR) Jakarta-Cikampek sedang memotong besi proyek pembangunan kereta api cepat di KM34 Tol Cibatu, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, Selasa (23/11).
Setelah dicek, ternyata ketiga orang yang mencurigakan tersebut bukan pekerja proyek. Mereka mengakui hendak mencuri dengan cara mengelas dan memotong besi tiang proyek.
-
Kapan uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung dimulai? Uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) akan dimulai besok, Jumat 15 September 2023 hingga 30 September 2023.
-
Kapan mobil bekas taksi dianggap punya jarak tempuh rendah? Taksi umumnya menempuh jarak yang lebih pendek dibandingkan mobil pribadi pada tahun yang sama, karena waktu operasional taksi terbatas.
-
Kenapa Raffi Ahmad dan Gading Marten ikut mencobai kereta cepat Jakarta Bandung? Rabu (13/9) hari ini Raffi Ahmad berkesempatan mencobanya bersama Presiden Jokowi.
-
Mengapa kereta cepat Jakarta-Bandung mendapat sambutan baik dari masyarakat? Uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) akan dimulai besok, Jumat 15 September 2023 hingga 30 September 2023. Tak ayal, hal ini disambut baik oleh masyarakat, khususnya warga yang tinggal di sekitar KCJB.
-
Dimana Raffi Ahmad mencobai kereta cepat Jakarta Bandung? Proyek kereta cepat Jakarta Bandung akhirnya selesai digarap.
-
Kenapa tempe cepat busuk? Tempe segar hanya dapat bertahan selama 48 jam pada suhu kamar. Setelah 2 × 24 jam, kapang akan mati sesuai dengan standar SNI 3144:2015, memberikan kesempatan bagi bakteri pengurai protein untuk tumbuh setelah 3 atau 4 hari. Dampaknya, tempe mudah rusak.
"Setelah dicek ternyata bukan pekerja proyek, akhirnya kita amankan kita tanyai bahwa memang niatnya mau mencuri untuk memotong besi," kata Kepala Induk PJR Jakarta-Cikampek AKP Rikky Atmaja.
Rikky menuturkan, saat ditangkap ketiga orang tersebut belum berhasil memotong tiang besi. Mereka tertangkap basah sedang mengelas sebelum memotong tiang besi.
”Tiang belum terpotong baru proses pengelasan, keburu tertangkap tangan oleh personel trantib,” ucapnya.
Modus
Saat diinterogasi, lanjut Rikky, ketiga pelaku tersebut mengaku aksi pencurian besi proyek kereta api cepat ini untuk yang kedua kalinya. Dari aksi yang pertama, ketiga pelaku ini berhasil menggondol besi proyek seberat satu kuintal.
”Yang pertama dia berhasil, berhasil memotong, pengakuan mereka sekitar satu kuintal. Dia dapat potongan besinya yang dapat bagian atasnya saja. Satu kuintal lebih,” katanya.
Dari lokasi penangkapan, petugas juga mengamankan barang bukti yang digunakan pelaku untuk menjalankan aksinya. Seperti peralatan las, tabung gas, oksigen, palu dan linggis, terpal dan kendaraan.
”Terpal modusnya sengaja ditutupi, malam-malam ditutupi buat biar percikannya tidak kelihatan silau mata untuk mengelabuhi petugas yang patroli,” katanya.
Ketiga pelaku langsung dibawa ke Polres Metro Bekasi berikut barang bukti.
(mdk/rnd)