Ani Yudhoyono pamer foto pertemuan 'mesra' Ibas dan Megawati
Demokrat ingin mengundang Megawati untuk hadir di Kongres ke-IV yang akan digelar di Surabaya.
Ketua Harian Partai Demokrat Syarief Hasan dan Sekjen Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) mendatangi kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Teuku Umar, Jakarta. Maksud dan kedatangan pimpinan Demokrat ini untuk mengundang Megawati hadir di Kongres ke-IV di Surabaya pada 11 Mei - 13 Mei 2015.
Foto pertemuan keduanya ini pun diabadikan lewat sebuah foto dan diunggah oleh istri Ketua Umum Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ani Yudhoyono. Dalam pertemuan itu hadir juga mantan Sekjen PDIP Pramono Anung dan Bendum PDIP Olly Dondokambey.
"Foto bersama Ibu Megawati (Ketua Umum PDI Perjuangan) dengan 3 pimpinan Partai Demokrat (Syarief Hasan, Edhie Baskoro Yudhoyono & Agus Hermanto) seusai pertemuan di kediaman Teuku Umar Jakarta, tanggal 8 Mei 2015 kemarin," tulis Ani dalam akun Instagramnya dikutip merdeka.com, Sabtu (9/5).
Ani juga menjelaskan, dalam pertemuan itu Ibas, Syarief serta Waketum Demokrat Agus Hermanto mengundang Megawati untuk datang di kongres. Tak hanya mengundang, Demokrat juga meminta restu dalam penyelenggaraan kongres mendatang.
"Utusan khusus Demokrat tersebut mengundang dan mohon doa restu Ibu Megawati berkaitan dengan Kongres Partai Demokrat beberapa hari mendatang," terang dia.
Namun sayang belum ada keterangan yang menjelaskan apakah Megawati akan memenuhi undangan tersebut atau tidak.
Sebelumnya diberitakan, Partai Demokrat akan menggelar kongres ke-IV pada 11 Mei sampai 13 Mei di Surabaya. Dalam acara ini, tak cuma Presiden Joko Widodo (Jokowi), Demokrat juga mengundang Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri untuk hadir di kongres.
SBY mengatakan, pimpinan Demokrat yang diwakili oleh Sekjen Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) dan Ketua Harian Demokrat Syarief Hasan, Waketum Demokrat Agus Hermanto datang ke kediaman Megawati. SBY pun bersyukur Megawati menerima kedatangan pimpinan Demokrat itu.
"Alhamdulillah, kemarin, di kediaman beliau, Ibu Megawati berkenan menerima utusan khusus Partai Demokrat dalam suasana yang baik. 3 pimpinan Demokrat Syarief Hasan, Edhie Baskoro & Agus Hermanto mengundang dan mohon doa restu beliau sehubungan dengan Kongres PD," tulis SBY dalam akun Twitter-nya, @SBYudhoyono dikutip merdeka.com, Sabtu (9/5).
Undangan kepada Megawati ini pun menarik perhatian. Betapa tidak, antara Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Megawati memiliki hubungan yang panas sejak Pemilu 2004.
SBY nampaknya ingin mengakhiri hubungan yang buruk dengan Megawati. Dia berharap, kongres Demokrat dapat menjalin silaturahmi dengan PDIP dan Megawati dengan baik.
"Semoga ini menjadi langkah baik bagi terjalinnya silaturrahim yang lebih dekat antara Ibu Megawati dan PDIP dengan kami dan Partai Demokrat di masa depan," terang SBY.
"Sungguh indah jika konstituen Ibu Megawati dan konstituen saya tidak terus 'berjarak' dan bisa bersatu demi kepentingan bangsa dan negara," tutup dia.
-
Mengapa Prabowo dan SBY ingin bertemu Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Mengapa Megawati, SBY, dan JK dianggap sebagai King Maker? Megawati, SBY dan Jusuf Kalla secara tidak langsung ikut bertarung di Pemilu 2024.
-
Apa yang ingin dilakukan Prabowo dan SBY terhadap Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
-
Kenapa Prabowo Subianto dan Jenderal Dudung menggandeng tangan Jenderal Tri Sutrisno? Momen ini terjadi ketika ketiga jenderal tersebut sedang berjalan masuk ke dalam sebuah ruangan atau tempat digelarnya gala dinner seusai mengikuti rangkaian parade senja atau penurunan upacara bendera merah putih.
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
Baca juga:
SBY utus Ibas dan Syarief Hasan undang Megawati di Kongres Demokrat
Datangi KPK, eks ketua DPC Demokrat minta kongres Surabaya diawasi
SBY: Atas permohonan saya, Jokowi janji hadir di Kongres Demokrat
Pasek bongkar akal-akalan Syarief Hasan cs menangkan SBY di kongres
Kritik pedas Ruhut ke Marzuki dan Pasek agar tak lawan SBY
Pasek: Kenapa saya dibilang sebagai perusuh Partai Demokrat?