Arahan Jokowi ke Menpora Baru: Event Olahraga Besar hingga Liga Tarkam
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Ario Bimo Nandito Ariotedjo atau Dito Ariotedjo mengungkap arahan Presiden Joko Widodo ketika memilihnya menjadi Menpora. Dito menyebut ada tiga arahan yang disampaikan Jokowi.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Ario Bimo Nandito Ariotedjo atau Dito Ariotedjo mengungkap arahan Presiden Joko Widodo ketika memilihnya menjadi Menpora. Dito menyebut ada tiga arahan yang disampaikan Jokowi.
"Yang pasti melanjutkan apa yang sudah dilakukan Menpora sebelumnya Pak Zainudin Amali, program seperti event besar olahraga dan juga sentra pelayanan kepemudaan nasional," kata Dito usai pelantikan di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (3/4).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
Arahan khusus Jokowi yang pertama adalah, SEA Games dan ASIAN Games harus memprioritaskan cabang olahraga yang memiliki potensi mendapatkan medali.
"Jadi harus efisien tetapi kita mendapatkan hasil medali yang baik," ujar Dito.
Kedua, Jokowi menitipkan Dito untuk menggelar liga olahraga di tingkat pendidikan sekolah, kuliah dan masyarakat umum seperti liga antar kampung.
"Arahan presiden ingin liga-liga pertandingan olahraga itu masif dilaksanakan di level tingkat pendidikan sekolah, kuliah, dan juga untuk rakyat kita diminta untuk menggalakan liga antar kampung," ujar Dito.
Arahan terakhir adalah Dito diminta untuk membangun ekosistem industri olahraga dalam negeri semakin baik. Serta, Jokowi ingin pengembangan pemuda lebih ke arah wirausaha dan profesionalitas.
"Pak Presiden ingin pengembangan Pemuda itu lebih ke arah kewirausahaan dan juga profesionalitas, dan dengan capaian indeks pemudanya naik," kata politikus Golkar ini.
Sementara Dito juga punya target pribadi sebagai Menpora. Dirinya mengaku akan diet untuk menurunkan berat badan.
"Tapi ada satu sih yang perlu dikurangin kalau dari saya, itu berat badan saya pasti. Jadi kita hari ini diet makin keras, latihan makin keras. Mungkin teman-teman nanti mau ikut latihan sama saya di Kemenpora," ujarnya.
(mdk/ded)