Banjir 1 meter, warga Kompleks Polri Mampang ngungsi
Saat ini warga banyak yang mengungsi ke Masjid atau jalan yang tidak terendam banjir.
Hujan deras yang mengguyur sejak Selasa malam membuat kawasan Kompleks Polri, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, terendam banjir. Di beberapa titik kawasan tersebut ketinggian air bahkan lebih dari satu meter.
Akibat banjir ini, warga pun harus mengungsi ke tempat yang lebih tinggi. "Sudah banyak yang ngungsi. Banjir sampai semeter lebih," ujar anggota Polsek Mampang Briptu Tri kepada merdeka.com, Rabu (29/1).
Belum jelas berapa jumlah warga yang mengungsi. Saat ini warga banyak yang mengungsi ke Masjid atau jalan yang tidak terendam banjir.
"Di sini ada kali, dan karena hujan deras kali meluap dan menggenangi rumah warga," imbuhnya.