Berkendara mobil, Jokowi tinjau bendungan Jatigede di Jawa Barat
Jokowi juga dijadwalkan membuka turnamen Bhayangkara Cup di Si Stadion Jalak Harupat.
Presiden Joko Widodo beserta Ibu Negara Iriana Widodo melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Barat, hari ini. Dalam kunjungan tersebut, Jokowi beserta Ibu Negara akan meninjau Bendungan Jatigede yang berada di Kabupaten Sumedang.
Jokowi juga akan melihat perkembangan proyek pembangunan jalan tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu), serta menyerahkan bantuan sosial Program Keluarga Harapan, kartu Asistensi Sosial Penyandang Disabilitas Berat, dan kartu Asistensi Sosial Lanjut Usia di kabupaten Sumedang.
"Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo akan melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Barat dengan berkendaraan mobil," kata Tim Komunikasi Presiden, Ari Dwipayana melalui siaran pers, Kamis (17/3).
Ari melanjutkan, usai dari Sumedang, pada malam harinya Presiden Jokowi akan meresmikan Pembukaan Turnamen Sepak Bola Bhayangkara Cup 2016 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung dan sekaligus menyaksikan pertandingan pembuka antara Persib Bandung melawan Mitra Kukar.
"Presiden dan Ibu Iriana akan tiba di Jakarta pada tengah malam," kata Ari.
Seperti diketahui, Bendungan Jatigede diresmikan oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono 31 Agustus 2015. Bendungan ini memiliki luas 5.000 hektar dan ketinggian air maksimal sekitar 260 meter. Bendungan ini selain digunakan untuk pengairan dan perikanan, juga akan digunakan untuk membangun pembangkit listrik tenaga air (PLTA).
Bendungan ini akan dapat mengairi lahan seluas 90.000 hektar, sekaligus menjadi penyediaan air baku untuk wilayah Cirebon, Majalengka, Sumedang dan Indramayu.
Baca juga:
Presiden Jokowi pantau pembangunan Bendungan Jatigede
Presiden perintahkan Waduk Jatigede beroperasi maksimal 2017
Inggris siap bagi ilmu ke Jokowi soal kemudahan berbisnis
Jokowi sebut rakyat paling percaya pada TNI
Ini harapan Jokowi ke Presiden Myanmar yang baru
Alasan Nawa Cita, Seknas Jokowi dukung Blok Masela pakai skema darat
-
Bagaimana pengaruh Presiden Jokowi pada Pilkada Jateng? Peta kompetisi Pemilihan Gubernur Jawa Tengah berdasarkan temuan survei ini tampak masih cair. Semua kandidat masih berpeluang untuk saling mengungguli. Selain faktor popularitas calon, faktor Jokowi Effect, melalui tingkat kepuasan kepada presiden dapat berpengaruh," imbuh dia.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kenapa Ridwan Kamil mengingatkan Presiden Jokowi tentang pembangunan IKN? Dalam Rapat Koordinasi Nasional IKN, pria yang akrab disapa Emil itu mengaku pernah mengingatkan Presiden RI Joko Widodo tentang kompleksitas dalam membangun ibu kota negara baru.
-
Dimana Gubernur Andi Sudirman meninjau pembangunan jembatan? Gubernur melihat langsung pembangunan jembatan yang sedang tahap penggalian pondasi.
-
Di mana Presiden Jokowi mengunjungi panen padi dan gerakan olah tanah? Presiden Jokowi didampingi Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengunjungi panen padi sekaligus gerakan olah tanah dan percepat tanam di hamparan persawahan yang diairi Bendung Daerah Irigasi Gumbasa, Kabupaten Sigi.
-
Mengapa pembangunan Bendungan Ameroro menjadi penting bagi Jokowi? “Oleh karena itu sejak 2020 dibangun Bendungan Ameroro. Ini adalah bendungan yang ke-40 yang telah kita bangun dan selesai di akhir 2023 lalu. Dibangun dengan biaya Rp 1,57 triliun. Kita harap manfaatnya jauh lebih besar dari uang yang dipakai untuk membangun bendungan.