Bertolak ke Kalsel, Jokowi akan Langsung Tinjau Lokasi Terdampak Banjir
Dalam kunjungan kerja dan peninjauan kali ini, Jokowi juga akan meninjau lokasi terdampak lainnya seperti Jembatan Mataraman yang aksesnya terputus karena bencana banjir tersebut.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertolak menuju Provinsi Kalimantan Selatan dalam rangka kunjungan kerja. Bersama rombongan terbatas dan menerapkan protokol kesehatan ketat, Jokowi lepas landas menuju Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma sekitar pukul 10.05 WIB, Senin (18/1)
Dikutip dalam keterangan pers Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden Jokowi setibanya di Pangkalan TNI AU Syamsudin Noor, Kota Banjarbaru diagendakan untuk langsung meninjau lokasi terdampak bencana banjir yang berada di Kelurahan Pakauman, Kecamatan Martapura Timur, Kabupaten Banjar, dengan perahu karet.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Kenapa sapi Presiden Jokowi di Blora mengamuk? Diketahui, sapi tersebut mengamuk saat warga berupaya menjatuhkannya untuk kemudian disembelih.
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Apa yang diserahkan oleh Presiden Jokowi di Banyuwangi? Total sertifikat tanah yang diserahkan mencapai 10.323 sertipikat dengan jumlah penerima sebanyak 8.633 kepala keluarga (KK).
Dalam kunjungan kerja dan peninjauan kali ini, Jokowi juga akan meninjau lokasi terdampak lainnya seperti Jembatan Mataraman yang aksesnya terputus karena bencana banjir tersebut. Kemudian akan mendatangi posko pengungsian untuk meninjau kondisi warga terdampak serta kesiapan bantuan yang diberikan kepada mereka.
Selepas kegiatan tersebut, Jokowi dan rombongan terbatas akan kembali menuju Pangkalan TNI AU Syamsudin Noor untuk bertolak kembali menuju Jakarta.
Turut serta dalam penerbangan menuju Provinsi Kalimantan Selatan di antaranya ialah Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M Tonny Harjono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Agus Subiyanto, serta Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.
Baca juga:
Pemerintah Pastikan Stok BBM dan LPG di Sulbar dan Kalsel Tetap Aman
Banjir Kalimantan Selatan, 15 Orang Meninggal Dunia
Pantau Penanganan Banjir, Jokowi akan Bertolak Ke Kalsel Hari Ini
Pemerintah Gelontorkan Rp3,5 Miliar untuk Penanganan Banjir di Kalsel
5 Warga Meninggal dan 27.111 Rumah Terendam Akibat Banjir di Kalsel
BTN Salurkan Bantuan Bahan Pokok Hingga Obat untuk Korban Bencana Kalsel & Sulbar