Bicarakan mobil Esemka, Jokowi kunjungi bengkel Sukiyat
Jokowi berjanji akan menindaklanjuti program mobil Esemka untuk segera diwujudkan.
Disela-sela kunjungannya ke Klaten, Jawa Tengah, Senin (4/5), Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyempatkan diri mampir di Bengkel Kiat Motor di jalan raya Solo-Yogyakarta.
Di tempat itu presiden bertemu dengan Sukiyat, pemilik bengkel yang juga sebagai pencetus lahirnya mobil Esemka. Kepada wartawan, Sukiyat membenarkan kunjungan Presiden Jokowi ke bengkelnya.
"Memang benar sebelum ke Yogyakarta, pak Jokowi mampir ke bengkel saya sekitar 15 menit," ujar Sukiyat.
Kunjungan mantan wali kota Solo itu, lanjut Sukiyat, untuk membicarakan kelanjutan program mobil Esemka yang sempat terhenti di tengah jalan.
"Kita membicarakan kelanjutan Mobil Esemka. Pak Jokowi berjanji akan menindaklanjuti program mobil Esemka untuk segera diwujudkan," ujarnya.
Untuk menindaklanjuti rencana itu, Sukiyat mengaku diundang oleh Jokowi ke Istana presiden untuk membicarakan hal tersebut.
"Bapak presiden meminta saya segera datang ke Istana, untuk membahas soal kelanjutan program mobil Esemka yang akan dijadikan mobil nasional," kisahnya bangga.
Menanggapi undangan tersebut, Sukiyat mengaku sangat senang. Dia yakin ke depan Mobil esemka mempunyai prospek yang cukup baik. Sebab buatan siswa SMK tersebut akan menjadi kebanggaan bangsa Indonesia.