BP2MI Duga Ada Aksi Travel Gelap Tawarkan Kemudahan Pekerja Migran Pulang Kampung
Travel gelap diduga memanfaatkan situasi dengan membawa pulang pekerja migran yang tak ingin menjalani karantina dan segera pulang ke kampung halaman.
Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani menduga ada travel gelap yang memanfaatkan penanganan kepulangan Pekerja Migran Indonesia (PMI) atau Tenaga Kerja Indonesia (TKI).
Travel gelap diduga memanfaatkan situasi dengan membawa pulang pekerja migran yang tak ingin menjalani karantina dan segera pulang ke kampung halaman.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
"Ada travel gelap yang mencoba masuk ke wilayah Wisma Atlet. Mereka ingin memanfaatkan bisnis kotor mereka kepada para PMI. PMI diarahkan untuk menggunakan jasa travel dengan tarif tinggi," kata Benny dalam diskusi di Gedung BNPB, Jakarta Timur, Minggu (28/6).
Untuk diketahui, pekerja migran yang baru pulang dari luar negeri wajib menjalani karantina. Mereka harus menjalani serangkaian pemeriksaan kesehatan.
Selama menunggu hasil PCR sekitar beberapa hari, para pekerja ini dikarantina di Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat. Apabila ada yang positif akan dirawat, dan bila tidak akan dipulangkan.
Kerap dijumpai travel gelap lalu lalang di area RS Wisma Atlet. Targetnya, pekerja migran. Adapun, modus yang ditawarkan oleh travel gelap ini adalah membujuk pemulangan mereka ke kampung halaman secara mudah.
Di tengah perjalanan, para pekerja migran dipaksa untuk membayar dengan tarif tinggi. Apabila tidak dituruti kemauannya, PMI akan diturunkan ditengah perjalanan. Bahkan, PMI juga kerap mendapat ancaman tindak kekerasan juka menolak tawaran tarif yang diajukan oleh pihak travel gelap.
"Mereka (PMI) disembelih dengan harga tidak wajar. Tujuannya mencari keuntungan yang tinggi," tegasnya.
Benny menambahkan, pihaknya menerima banyak aduan terkait aksi pemaksaan penukaran mata uang dolar ke rupiah milik pekerja migran. Aksi pemaksaan ini kerap terjadi di tengah perjalanan menuju kampung halaman saat menggunakan jasa travel gelap ini.
"Kelompok travel gelap ini memanfaatkan kepulangan PMI sebagai bisnis kotor. Mereka arahkan agar PMI gunakan jasa travel tertentu," katanya.
Benny telah mengingatkan pekerja migran agar hati-hati dengan aksi travel gelap. Sebab, selain tarif mahal hal ini juga merugikan diri sendiri.
"Kebanyakan kasus yang terjadi, mereka benar-benar disembelih (diperas) dengan harga yang tidak wajar. Kemudian, jika mereka tidak mau memenuhi harga yang ditetapkan oleh travel, mereka bisa diberhentikan di tengah jalan," ujar Benny.
Oleh karena itu, ia mengklaim pihaknya telah menghubungi Kepala Staf Presiden Moeldoko agar bisa berkoordinasi dengan aparat TNI untuk mengambil tindakan agar membatasi ruang gerak travel gelap tersebut..
"Kejahatan ini memang harus kita proteksi dengan kerja-kerja kolaboratif dan hingga hari ini cukup efektif. Kami berterima kasih kepada jajaran TNI yang mengambil sikap tegas tidak memberi ruang kepada siapapun untuk memanfaatkan situasi Covid-19," tutupnya.
Baca juga:
Kejati NTT Tangkap Buronan Perkara TKI Yufrinda Selan di Semarang
Berangkat Lewat Jalur Ilegal, 5,3 Juta Pekerja Migran Tidak Tercatat BP2MI
61 TKI Bermasalah Asal Sulsel Dideportasi dari Malaysia
22 TKI Ilegal Asal Malaysia Diamankan di Bengkalis
436 TKI Ilegal dari Malaysia Tiba di Tanjung Priok