Buka Pameran Produk Narapidana, JK Goreskan Angka 1 Warna Kuning di Kanvas
Sesaat sebelum pembukaan, JK diberi kesempatan untuk menorehkan kuas di atas kanvas putih. Dalam kanvas tersebut, JK menggambar angka 1 (satu) dengan nuansa kuning emas.
Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla (JK) membuka pameran Produk Unggulan Narapidana (PUN) tahun 2019 hari ini. Acara itu berlokasi di Kementerian Perindustrian, Jakarta.
Dalam kesempatan tersebut, JK didampingi oleh Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto serta Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly.
-
Kenapa Ridwan Kamil menemui Jusuf Kalla? “Beliau kan orang pintar ya dan penuh dengan pengalaman, arif, bijaksana. Sehingga saya perlu mendapatkan arahan, wejangannya dari beliau,” sambungnya.
-
Mengapa Jusuf Kalla bingung dengan penetapan Karen Agustiawan sebagai terdakwa? Saya juga bingung kenapa dia jadi terdakwa, bingung karena dia menjalankan tugasnya," kata JK.
Sesaat sebelum pembukaan, JK diberi kesempatan untuk menorehkan kuas di atas kanvas putih. Dalam kanvas tersebut, JK menggambar angka 1 (satu) dengan nuansa kuning emas.
Menteri Perindustrian, Airlangga Hartarto mengatakan hal itu merupakan spontanitas dan tidak berkaitan dengan kampanye.
"Spontanitas saja. Jadi beliau (JK) spontanitas saja jadi kami juga kaget beliau tulis angka 1 dengan nuansa kuning," kata Menperin Airlangga di kantornya, Selasa (26/3).
Menperin Airlangga mengungkapkan, coretan JK tersebut, nantinya akan diteruskan oleh narapidana atau Warga Binaan Permasyarakatan (WBP) menjadi sebuah lukisan.
"Simbol saja, diteruskan oleh pelukis-pelukis lain. Itu bisa dibikin lukisan," ujarnya.
Setelah ditelusuri, coretan angka 1 buat Jusuf Kalla berubah menjadi sebuah lukisan kapal, laut dan sebuah wajah perempuan.
Baca juga:
JK Mengaku Tiap Hari Telepon Menteri Jurkam Jokowi Pastikan Kinerja Tak Terganggu
JK Sebut Erwin Aksa Tak Minta Izin, Cuma Beritahu Dukung Prabowo-Sandi
JK Pesan ke Jokowi-Amin Jelang Pencoblosan Pilpres: Jangan Buat Kesalahan
Buka Pameran, Wapres JK Dapat Hadiah Lukisan Karya Narapidana
Bertemu JK, MUI Minta Dukungan Pembangunan Masjid di Palestina