Deklarasi Pemilu damai, Polri ajak masyarakat gowes bareng
Deklarasi damai ini tak hanya berhenti di sini. Polri bakal mengadakan acara yang serupa sampai penyelenggaraan pencoblosan pada April 2019. Setyo mengatakan acara deklarasi bakal bervariasi tak hanya bersepeda, tergantung komunitas yang diajak.
Wakil Kepala Kepolisian RI, Komjen Ari Dono Sukmanto, mengibarkan bendera tanda dilepasnya ratusan pesepeda gowes bareng di Monas. Acara bersepeda bersama ini dibalut deklarasi untuk mendukung Pemilu damai.
"Ini salah satu dalam rangka menyejukkan menjelang pileg dan pilpres ke depan," ujar Kadiv Humas Polri, Irjen Setyo Wasisto," di lokasi, Minggu (4/10).
-
Kenapa Ari Dono Sukmanto menjadi Kapolri? Saat itu Ari yang berkedudukan sebagai Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia atau Wakapolri naik menjadi Kapolri sebagai pelaksana tugas.
-
Kapan Ari Dono Sukmanto menjabat sebagai Kapolri? Dia menjabat antara 23 Oktober 2019 hingga 1 November 2019 alias 1 pekan 2 hari.
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
-
Bagaimana Ari Dono Sukmanto bisa menjadi Kapolri? Saat itu Ari yang berkedudukan sebagai Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia atau Wakapolri naik menjadi Kapolri sebagai pelaksana tugas. Dia menggantikan Tito Karnavian, sampai ditetapkannya Kapolri baru.
-
Kapan pemilu 2019 dilaksanakan? Pemilu 2019 merupakan pemilihan umum di Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019.
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
Acara ini dimeriahkan oleh jajaran Polri, TNI, KPU, Bawaslu, komunitas sepeda, serta atlet sepeda nasional, juga masyarakat umum. Setyo menjelaskan, tujuan gowes bersama ini untuk menyampaikan kepada masyarakat agar menjalankan Pemilu Damai.
"Bahwa kontestasi politik ini amanat undang-undang sikapi dengan aman damai sejuk dan kita hadapi dengan gembira," ucapnya.
Deklarasi damai ini tak hanya berhenti di sini. Polri bakal mengadakan acara yang serupa sampai penyelenggaraan pencoblosan pada April 2019. Setyo mengatakan acara deklarasi bakal bervariasi tak hanya bersepeda, tergantung komunitas yang diajak.
"Ini akan berkelanjutan sampai menjelang Pilpres 2019," ucapnya.
Baca juga:
Sebulan masa kampanye, Bawaslu Jateng usut 48 dugaan pelanggaran pemilu
LSI Denny JA: PDIP unggul di Jateng, Gerindra di Jabar, PKB di Jatim
KPU Kota Malang lelang 8.804 kotak dan bilik suara bekas
Eddy Soeparno: Emak-emak yang merasakan harga-harga mahal pilih PAN & Prabowo-Sandi
Lantik Bapilu PDIP Manado, Olly Dondokambey targetkan 11 kursi DPRD
Keliling pesantren, Kapolda Jatim minta doa diringankan jaga keamanan Pemilu
OSO soal pengurus parpol boleh nyaleg DPD: Tanya aja MA!