Delapan Provinsi yang Tak Ada Penambahan Kasus Covid-19 Hari Ini
"Di provinsi ini tidak kita dapatkan kasus sama sekali pada hari ini," kata Yuri.
Juru Bicara Pemerintah Percepatan Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto mengatakan ada delapan provinsi di Indonesia yang tidak ditemukan kasus positif Covid-19 pada hari ini. Mereka adalah Aceh, Bangka Belitung, Jambi, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, Sumatera Barat, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Barat.
"Di provinsi ini tidak kita dapatkan kasus sama sekali pada hari ini," kata Yuri dalam konferensi pers yang disiarkan melalui Youtube BNPB, Jumat (29/5).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana mutasi virus Corona pada pria tersebut terjadi? Selama masa infeksi, dokter berulang kali mengambil sampel dari pria tersebut untuk menganalisis materi genetik virus corona. Mereka menemukan bahwa varian asli Omicron BA1 telah mengalami lebih dari 50 kali mutasi, termasuk beberapa yang memungkinkannya untuk menghindari sistem kekebalan tubuh manusia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Di mana virus dapat menyebar? Virus juga dapat menyebar melalui udara, air, makanan, dan kontak langsung dengan individu yang terinfeksi.
-
Bagaimana cara kerja virus? Cara kerja virus adalah sebagai berikut:Virus masuk ke dalam tubuh inang melalui berbagai cara, seperti udara, darah, cairan tubuh, atau kontak langsung dengan benda yang terkontaminasi virus.Virus mencari sel inang yang cocok untuk menginfeksi. Sel inang adalah sel yang memiliki reseptor yang sesuai dengan protein permukaan virus. Virus melekat pada reseptor sel inang dan memasukkan materi genetiknya (DNA atau RNA) ke dalam sel inang. Materi genetik virus dapat berbentuk untai tunggal atau ganda, linear atau sirkuler.Materi genetik virus mengambil alih fungsi sel inang dan membuat sel inang menjadi pabrik virus. Sel inang akan menghasilkan ribuan salinan virus baru dengan menggunakan bahan-bahan dari sel inang itu sendiri.Virus baru keluar dari sel inang dengan cara lisis (membuat sel pecah) atau budding (membuat kantung-kantung kecil di permukaan sel). Virus baru kemudian siap untuk menginfeksi sel-sel lain.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
Aceh hingga kemarin, 28 Mei 2020, hanya terdeteksi 20 kasus positif Covid-19, 17 orang berhasil sembuh dan 1 pasien meninggal.
Sementara Bangka Belintung hanya memiliki kasus positif Covid-19 sebanyak 42, 27 orang berhasil sembuh dan 1 pasien meninggal. Demikian data per 28 Mei kemarin.
Adapun data pasien positif Covid-19 di Jambi kemarin sebanyak 97 kasus. 15 Orang di antaranya berhasil sembuh dan tidak ada pasien meninggal.
Kalimantan Barat terdeteksi 184 kasus pada Kamis kemarin. 47 Berhasil sembuh, 4 pasien meninggal. Sedangkan Kalimantan Utara terdeteksi 165 kasus,72 berhasil sembuh, 2 pasien meninggal
Berikutnya Sumatera Barat. Berdasarkan data yang dirilis gugus tugas penanganan Covid-19, kasus positif Covid-19 di Sumatera Barat hanya terdeteksi 541 kasus hingga kemarin, 250 orang sembuh dan 25 pasien meninggal.
Sulawesi Barat kemarin hanya 88. 34 Pasien berhasil sembuh, 2 orang meninggal. Terakhir, Sulawesi Tengah mengoleksi 126 kasus positif Covid-19, 52 orang sembuh dan 4 pasien meninggal dunia.
Baca juga:
Sebaran Pasien Positif Covid-19 di 34 Provinsi 29 Mei 2020
Kadin Sebut 6 Juta Pekerja Dirumahkan dan Kena PHK Akibat Corona
Bidan & Pekerja Migran di Bali Positif Covid-19, OTG jadi Ancaman Penularan
Bulog Resmi Terapkan Protokol Kenormalan Baru
Baju APD Buatan Indonesia Lolos Standar WHO
Saat Gaji TGUPP Tak Terkena Dampak Covid-19
RS Persahabatan Sudah Ajukan Usulan Insentif Tenaga Medis, Menunggu Proses Verifikasi