Densus Antikorupsi bakal beraksi di daerah yang kecil-kecil
Densus Antikorupsi bakal beraksi di daerah yang kecil-kecil. Dia juga mengatakan bahwa nanti direktorat Tipikor Bareskrim bakal dihilangkan. Jenderal bintang dua ini pun belum bisa memastikan jika Densus Antikorupsi bakal melakukan penyadapan atau tidak ketika di lapangan.
Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Setyo Wasisto mengatakan, rencana pembentukan Densus Antikorupsi dilakukan karena korupsi merupakan kejahatan yang luar biasa. Oleh sebab itu, perlu adanya cara penanganan luar biasa.
Nantinya, Densus bekerjasama dengan Kejaksaan Agung dalam menangani tindak pidana korupsi. "Tetapi tugas nya tidak akan tumpang tindih karena kita ada beberapa kasus-kasus di daerah yang kecil-kecil, KPK tidak tangani kita harus tangani," ujar Setyo kepada wartawan di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (19/7).
Kata dia, Densus antikorupsi bakal berbeda dengan direktorat tindak pidana korupsi Bareskrim. Densus antikorupsi lebih simpel dan singkat dalam dalam penanganan dan pengajuan berkas ke pengadilan. Dia juga mengatakan bahwa nanti direktorat Tipikor Bareskrim bakal dihilangkan.
"(Direktorat Tipikor Bareskrim) Dihilangkan nanti," kata dia.
Jenderal bintang dua ini pun belum bisa memastikan jika Densus Antikorupsi bakal melakukan penyadapan atau tidak ketika di lapangan. "Nanti kita lihat," ucapnya singkat.