Di HUT PDIP, Jokowi Pamerkan Angka Stunting Turun Drastis
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, pandemi Covid-19 tidak boleh menghentikan upaya pemerintah untuk meningkatkan taraf hidup rakyat. Salah satunya stunting. Dia menjelaskan, masalah tersebut sudah mengalami penurunan yang sebelumnya 37,2 persen pada 7 tahun lalu, saat ini sudah turun 24,4 persen.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, pandemi Covid-19 tidak boleh menghentikan upaya pemerintah untuk meningkatkan taraf hidup rakyat. Salah satunya stunting. Dia menjelaskan, masalah tersebut sudah mengalami penurunan yang sebelumnya 37,2 persen pada 7 tahun lalu, saat ini sudah turun 24,4 persen.
"Masalah stunting yang menjadi tantangan besar sumber daya unggul, SDM unggul kita terus kita turunkan. Alhamdulilah angka stunting di 2021 turun menjadi 24,4 persen dari sebelumnya 37,2 persen, 7 tahun yang lalu," kata Jokowi saat memberikan sambutan HUT ke-49 PDI-Perjuangan, dalam siaran YouTube PDI-Perjuangan, Senin (10/1).
-
Bagaimana hubungan Jokowi dan PDIP merenggang? Diketahui, hubungan Jokowi dengan partai Pimpinan Megawati Soekarnoputri itu merenggang saat keduanya beda pilihan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
-
Bagaimana menurut Gibran soal pernyataan Hasto yang menuding Jokowi mengambil alih kepemimpinan PDIP? Wali Kota Solo juga menepis pernyataan Hasto yang menuding Jokowi berupaya mempertahankan kepemimpinannya dan mengincar kursi ketua umum DPP PDIP yang dijabat Megawati Soekarnoputri. "Mengambil alih ? Enggak, nggak ada seperti itu," ungkapnya.
-
Apa yang di lakukan Prabowo saat mendampingi Jokowi dalam rapat? Ini setiap rapat ada rapat internal rapat-rapat terbatas, Pak Prabowo selalu mendampingi pak Presiden," kata Budi, saat diwawancarai kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (25/3).
-
Apa yang dikatakan Habiburokhman tentang hubungan Jokowi dan PDIP? Habiburokhman menyebut, sejumlah orang yang kalah pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sudah move on, usai pesta demokrasi tersebut dianggap berakhir. "Mungkin dari 100 persen sudah 60 persen orang move on. Kemudian juga tahapan kedua hari ke hari misalnya adanya statement dukungan, statement selamat dari kepala-kepala negara penting di dunia itu mungkin membuat sekitar 80 persen orang move on. Terakhir penetapan KPU kemarin mungkin sudah 95 persen orang move on," jelasnya.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana pengaruh Presiden Jokowi pada Pilkada Jateng? Peta kompetisi Pemilihan Gubernur Jawa Tengah berdasarkan temuan survei ini tampak masih cair. Semua kandidat masih berpeluang untuk saling mengungguli. Selain faktor popularitas calon, faktor Jokowi Effect, melalui tingkat kepuasan kepada presiden dapat berpengaruh," imbuh dia.
Tidak hanya itu, dia juga menjelaskan, pemerintah menjamin akses terhadap pendidikan. Terutama untuk masyarakat yang kurang mampu dan membutuhkan bantuan pendidikan dasar sampai perguruaan tinggi.
"Terus kita lanjutkan misalnya untuk 2021 kartu iIndonesia pintar dengan anggaran Rp11 triliun untuk 21 juta siswa di seluruh tanah air. KIP kuliah yang anggarannya Rp9,4 triliun juga telah diberikan kepada 1,1 juta mahasiswa di seluruh tanah air di 2021," ungkapnya.
Tidak hanya itu, Jokowi juga bersyukur saat ini memiliki kampus merdeka dan merdeka belajar dalam rangka menciptakan SDM unggul dengan menyediakan magang bersertifikasi di perusahaan-perusahaan ternama.
Dia merinci pada tahun 2021 terdapat 50.000 peserta dan tahun 2022 akan ditargetkan 150.000 peserta terdiri dari 40% dari peserta magang yang memiliki talenta-talenta digital.
"Dari upaya peningkatan sisi kesehatan dan sisi pendidikan yang telah dilakukan Alhamdulillah human capital index kita juga mengalami kenaikan yang cukup baik dari 0,52 di tahun 2017 menjadi 0,54 tahun 2020 dan ini akan terus kita tingkatkan," bebernya.
(mdk/rnd)