Ferdian Paleka Dipolisikan 2 Korbannya Usai Prank Sembako Isi Sampah Viral
Mereka mendatangi Polrestabes Bandung pada Senin (4/5) dinihari didampingi sejumlah anggota komunitas transgender, Srikandi Pasundan. Video ini sebelumnya sudah ramai dibahas di berbagai media sosial, kebanyakan mengecam tindakan Ferdian.
Dua transgender melaporkan youtuber bernama Ferdian Paleka kepada pihak kepolisian. Mereka tidak terima menjadi objek konten video prank bantuan sembako palsu berisi sampah dan batu.
Mereka mendatangi Polrestabes Bandung pada Senin (4/5) dinihari didampingi sejumlah anggota komunitas transgender, Srikandi Pasundan. Video ini sebelumnya sudah ramai dibahas di berbagai media sosial, kebanyakan mengecam tindakan Ferdian.
-
Kenapa video tersebut viral? Video yang diunggahnya ini pun viral dan menuai perhatian warganet."YaAllah Kau bangunkan aku tengah malam, aku kira aku mimpi saat ku lihat suamiku sedang sujud," tulisnya di awal video yang diunggahnya.
-
Apa yang dibantah oleh TNI AD terkait video viral penganiayaan di Bandung? TNI Angkatan Darat (AD) membantah terkait narasi disampaikan pemuda inisial Y terduga pelaku penganiayaan yang mengaku sebagai keponakan dari Mayor Jenderal Rifky Nawawi.
-
Apa yang terjadi di video yang viral? Video berdurasi 20 detik tersebut memperlihatkan seseorang yang diklaim sebagai Gibran yang sedang menggendong bayi sambil mengumandangkan takbir.
-
Mengapa konten video Jakarta di masa depan menjadi viral? Karena kreativitasnya, postingan @fahmizan kemudian menjadi viral dan di repost oleh banyak akun di berbagai sosial media.
-
Siapa yang marah di video viral? Viral Istri Ngamuk Lihat Suaminya Naik ke Panggung Mau Nyanyi Sama Biduan, Dipukul lalu Didorong Suruh Turun Tidak semua orang suka melihat pasangannya tampil di panggung bernyanyi bareng penyanyi. Ada sebagian langsung emosi hingga melabrak ke panggung. Seperti seorang istri yang baru-baru ini viral di media sosial. Dia murka melihat suaminya naik ke panggung dangdut.
-
Apa yang terjadi pada bocah yang viral di Bandung? Viral Remaja Pukuli Bocah Lalu Mengaku sebagai Keponakan Mayor Jenderal Sekelompok remaja tmenganiaya dan mencaci bocah di Bandung, Jawa Barat. Videonya viral setelah seorang pelaku mengaku sebagai keponakan seorang jenderal.
Salah seorang transgender yang ada dalam video tersebut, Sani (39) mengatakan bahwa pembuatan video itu pada Jumat (1/5) dini hari. saat itu, ia sedang berada di kawasan Jalan Ibrahim Adjie, Kota Bandung.
"Ada mobil (Ferdian Paleka) lewat ke situ terus manggil katanya mau ngasih bagi-bagi rezeki, terus aku manggil temen aku. Dia (Ferdian dan teman-temannya) kasih bingkisan, udah gitu aku bawa, terus ini temen saya dikasih satu, dia pergi dan aku buka tiba-tiba itu toge busuk," kata dia di sela pelaporan polisi.
"Pas dibuka, kaget dan sedih lah. Gak nyangka soalnya kan bulan puasa. Itu yang temen aku di dalamnya ada batu bata. Pas tadi liatin di YouTube ternyata masuk YouTube ya malu atuh dan kaget lah keliatan orang-orang," ia melanjutkan.
Sementara itu, transgender lainnya, Dani (56) mendapatkan dus berisi batu paving blok berukuran besar. Mereka sempat mendengar para youtuber tertawa di dalam mobil. "Di dalam mobil ada tiga orang. Berapa meter setelah dia kasih dia kedengeran 'hahaha' (tertawa), kayak gitu," ucap dia.
Mereka yang merasa terhina dan menjadi bahan olok-olok di akun youtube Ferdian Paleka meminta kasus ini bisa diselesaikan dengan jalur hukum.
Dikonfirmasi terpisah, Kasatreskrim Polrestabes Bandung AKBP Galih Indragiri mengatakan laporan tersebut segera ditindaklanjuti dengan membentuk tim gabungan.
"Sudah kami terima laporannya. (Ditindaklanjuti) tim gabungan dengan Polsek untuk ditangani," ujar dia melalui pesan singkat.
(mdk/rhm)