FOTO: Atraksi Terjun Payung hingga Antusiasme Masyarakat Meriahkan HUT ke-78 TNI di Monas
HUT ke-78 TNI digelar secara meriah di Lapangan Silang Monas.
Atraksi terjun payung memeriahkan peringatan HUT ke-78 TNI di langit kawasan Monas.
FOTO: Atraksi Terjun Payung hingga Antusiasme Masyarakat Meriahkan HUT ke-78 TNI di Monas
Sejumlah atraksi udara memeriahkan peringatan HUT ke-78 TNI yang digelar di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Kamis (5/10/2023). HUT ke-78 TNI ini mengangkat tema'TNI Patriot NKRI: Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju.'
Semarak peringatan HUT TNI ini dimeriahkan sejumlah atraksi dari pasukan gabungan TNI mulai dari aksi penerjun payung hingga pesawat tempur.
Atraksi penerjun payung ini dilakukan oleh pasukan TNI Angkatan Udara, TNI Angkatan Darat, TNI Angkatan Laut hingga perwakilan dari Polri.
Demonstrasi udara tersebut sampai menarik perhatian masyarakat untuk menyaksikan atraksi prajurit TNI yang bermanuver dengan parasut di ketinggian.
- FOTO: Antusiasme Warga Pinggiran Kali Ciliwung Serbu Bantuan Air Bersih
- Perayaan HUT ke-78 TNI di Monas, Masyarakat Bisa Ikut Upacara & Berfoto dengan Alutsista
- FOTO: Jelang HUT ke-78 Tentara Nasional Indonesia, Deretan Alutsista Canggih TNI Dipamerkan di Monas, Ini Penampakan Sangarnya
- FOTO: Perayaan HUT Kabupaten Trenggalek, Warga Antusias Berebut Berkah Tumpeng Raksasa
Tampak masyarakat yang antusias saat menyaksikan atraksi terjun payung pada peringatan HUT ke-78 TNI di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas).
Warga juga antusias mengabadikan atraksi tersebut dengan kamera di ponselnya.
Sebagai informasi, upacara dan defile HUT ke-78 TNI tahun 2023 ini telah melibatkan 4.630 personel pasukan san 130 alutsista.