Foto-Foto Jadul Jokowi dan Prabowo 'Mendadak' Sering Muncul
Foto-Foto jadul Jokowi dan Prabowo menjadi viral di media sosial.
Belakangan ini, foto-foto lama Capres Joko Widodo atau Jokowi dan Prabowo Subianto banyak beredar di media sosial. Foto-foto jadul itu jadi perbincangan para netizen. Tentu saja karena foto jadul itu berbeda jauh dengan foto sekarang.
Apalagi keduanya tengah bertarung dalam Pilpres 2019. Seperti apa foto jadul Jokowi dan Prabowo, berikut ini foto-foto jadul mereka:
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Bagaimana Prabowo bisa menyatu dengan Jokowi? Saat Pilpres 2019 Prabowo merupakan lawan Jokowi, namun setelah Jokowi terpilih menjadi presiden Prabowo pun merapat kedalam kabinet Jokowi.
-
Bagaimana Prabowo dinilai akan meneruskan pemerintahan Jokowi? Sebagai menteri Presiden Jokowi, Prabowo kerap ikut rapat. Sehingga, Prabowo dinilai tinggal meneruskan pemerintahan Presiden Jokowi-Ma'rufA Amin.
-
Apa yang dibahas Prabowo dan Jokowi saat bertemu? Juru Bicara Menteri Pertahanam Dahnil Anzar Simanjuntak menyebut, pertemuan Prabowo dengan Jokowi untuk koordinasi terkait tugas-tugas pemerintahan. "Koordinasi seperti biasa terkait pemerintahan," kata Dahnil saat dikonfirmasi, Senin (8/7). Dia menjelaskan, koordinasi tugas tersebut mencakup Prabowo sebagai Menteri Pertahanan maupun sebagai Presiden terpilih 2024-2029.
-
Kenapa Prabowo bertemu Jokowi di Istana? Juru Bicara Menteri Pertahanam Dahnil Anzar Simanjuntak menyebut, pertemuan Prabowo dengan Jokowi untuk koordinasi terkait tugas-tugas pemerintahan.
Foto Prabowo Waktu Masih Remaja
Prabowo kerap kali mengunggah foto sewaktu remajanya di akun media sosial Instagram pribadinya. Berlatarbelakang hitam putih Prabowo menunjukkan foto sewaktu sekolah di American International School of Zurich. Dengan jas dilengkapi dasi dan senyum yang tak lepas dari wajahnya menambah ketampanan Prabowo sewaktu muda. "1965 Yearbook, American International School of Zurich, Grade 8," tulis Prabowo.
Foto yang diunggah pada November lalu menuai banyak pujian. "Ya Allah... cakeppp bener Pak @prabowo waktu mudanya.... senyumnya itulohhh... kayak ad gingsul"ny gitu?," tulis akun @officialrikoandriansyah.
Saat Berseragam TNI
Karier Prabowo di dunia militer terbilang cemerlang. Dalam akun instagramnya dia mengunggah fotonya lengkap dengan pakaian dinas harian yang berwarna hijau saat masih berpangkat Letnan Kolonel. Lengkap dengan topinya ditambah kacamata dan senyum tipisnya membuat Prabowo terlihat gagah dan tampan.
Foto ini juga panen akan pujian dari para pengikut Prabowo. "Ganteng cerdas mantap idolaku," tulis @adindaneng.
Jokowi Saat Jadi Pengusaha Mebel
Tak hanya Prabowo, foto-foto lama Jokowi juga banyak beredar. Jokowi dulu dikenal sebagai pengusaha kayu yang sukses dan telah mendunia. Dalam akun Facebook pribadi @jokowi, dia mengunggah foto sewaktu muda saat masih aktif menjalankan usaha kayunya.
Dalam foto tersebut Jokowi yang menggunakan baju kemeja merah marun, lengkap dengan celana panjang. Terlihat Jokowi memegang salah satu hasil produksinya dan terlihat berdiskusi dengan dua karyawannya. Postingan Jokowi ini dibanjiri komentar, terdapat 1,3 ribu komentar dan mendapat like sebanyak 20 ribu.
Foto Jadul Keluarga Jokowi
Foto zaman dulu keluarga Jokowi juga tersebar luas. Contohnya seperti yang diunggah @wahyu2716_. Dalam foto tersebut Jokowi dengan gaya santainya menggunakan baju kemeja dan celana jeans berpose bersama keluarganya. Dalam foto tersebut terlihat Ibu Iriana Jokowi yang menggunakan baju muslim berwarna biru lengkap dengan kerudung putih.
Dalam foto tersebut terdapatnya anak-anak Jokowi, anak sulungnya Gibran Rakabuming Raka, tampak berlutut, fokus ke arah kamera. Sementara itu Kahiyang Ayu yang menggunakan celana panjang berwarna oranye. Sedangkan Kaesang Pangarep menggunakan kaos kuning coklat.
Foto ini langsung direspon oleh Gibran melalui akun Twitternya @Chilli_Pali tentang potret keluarganya dengan komentar yang jenakan. "Hhhmmm kurang gizi," tulis Gibran.
(mdk/has)