Gangguan AC, Garuda Indonesia Tujuan Bangkok Putar Balik ke Bandara Soekarno Hatta
Pesawat Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 866 tujuan Jakarta-Bangkok terpaksa kembali mendarat (return to base) ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Senin (28/1). Pesawat yang lepas landas pukul 09.35 WIB itu terpaksa kembali ke bandara karena mengalami masalah pada mesin Air Conditioner (AC).
Pesawat Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 866 tujuan Jakarta-Bangkok terpaksa kembali mendarat (return to base) ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Senin (28/1). Pesawat yang lepas landas pukul 09.35 WIB itu terpaksa kembali ke bandara karena mengalami masalah pada mesin Air Conditioner (AC).
Vice President Communication Garuda Indonesia, M.Ikhsan Rosan menjelaskan, pendaratan itu dilakukan karena Pilot mendapat laporan adanya salah satu panel AC yang tidak bekerja ideal.
-
Dimana pesawat Garuda Indonesia 'Woyla' dibajak? Kala itu, maskapai Garuda Indonesia seri DC-9 'Woyla' melakukan penerbangan domestik dari Jakarta menuju Medan. Para pelaku pembajakan pesawat ini diduga kuat berasal dari kelompok komando Jihad yang berjumlah 5 orang.
-
Bagaimana Garuda Indonesia mengatasi masalah keterlambatan penerbangan jemaah haji? Ketua Komisi VIII DPR RI, Ashabul Kahfi menyorot kinerja maskapai Garuda Indonesia terkait banyaknya keberangkatan jemaah haji yang terlambat.Terbaru kelompok terbang (kloter) 15 Embarkasi Makassar yang mengalami delay atau keterlambatan hingga tujuh jam. Komisi sudah memanggil pihak Garuda Indonesia, Direktur Jenderal Perhubungan Udara dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP). Apalagi, sejak insiden kerusakan mesin pesawat Garuda yang ditumpangi Kloter 5 Embarkasi Makassar."Kami minta agar diberikan perhatian khusus, karena haji ini adalah misi yang sangat vital dan penting. Sehingga seluruh transportasi, baik udara maupun darat harus dipastikan keamanannya. Itu sudah kami sampaikan," tuturnya.
-
Kenapa Garuda Indonesia sering telat dalam mengangkut jemaah haji? Komisi sudah memanggil pihak Garuda Indonesia, Direktur Jenderal Perhubungan Udara dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP). Apalagi, sejak insiden kerusakan mesin pesawat Garuda yang ditumpangi Kloter 5 Embarkasi Makassar."Kami minta agar diberikan perhatian khusus, karena haji ini adalah misi yang sangat vital dan penting. Sehingga seluruh transportasi, baik udara maupun darat harus dipastikan keamanannya. Itu sudah kami sampaikan," tuturnya.
-
Apa yang didapat Muhammad John Garuda Putra dari Garuda Indonesia karena lahir di pesawat? Lahir di pesawat ternyata membawa keberuntungan bagi Muhammad John Garuda Putra. Berkat kejadian unik tersebut, John bisa menikmati penerbangan gratis seumur hidup ke mana pun dia pergi.
-
Mengapa Garuda Indonesia memberikan diskon tiket pesawat? “Melalui penyelenggaraan berbagai program promosional yang kami laksanakan, kami ingin memberikan lebih banyak pilihan penerbangan yang dapat diakses oleh para pengguna jasa dengan harga yang lebih berkompetitif," kata Irfan dalam keterangannya, Minggu (28/7).
-
Kapan Garuda Indonesia dijadwalkan untuk mengangkut jemaah haji kloter 15 Makassar? Ketua Komisi VIII DPR RI, Ashabul Kahfi menyorot kinerja maskapai Garuda Indonesia terkait banyaknya keberangkatan jemaah haji yang terlambat.Terbaru kelompok terbang (kloter) 15 Embarkasi Makassar yang mengalami delay atau keterlambatan hingga tujuh jam.
"Iya pilot kami mengetahui ada salah satu panel AC yang bekerja tidak ideal, jadi memutar kembali untuk dilakukan perbaikan," ucapnya, Senin (28/1).
Ikhsan menuturkan, pendaratan kembali pesawat demi alasan kenyamanan, keselamatan dan keamanan penumpang. Apalagi rute terbang cukup panjang.
"Itu kan Jakarta-Bangkok, dengan waktu terbang bisa sampai 4 jam. Jadi kami mengutamakan kenyamanan penumpang, dan pilot melakukan putar balik untuk dilakukan perbaikan," terangnya.
Menurut Ikhsan, secara berkala seluruh pesawatnya dilakukan perawatan rutin, terutama pesawat yang akan terbang juga telah dilakukan pengecekan sebelumnya.
"Tadi pukul 12.46 pesawat sudah terbang kembali dengan pesawat yang berbeda. Sebenarnya sudah sesuai SOP dan pesawat laik terbang. Standar kami ada pemeriksaan sebelum pesawat terbang," ucap dia.
Diterangkan Ikhsan, pendaratan kembali itu, setelah pesawat Garuda Indonesia berada di udara selama 20 menit. "Karena tidak ideal (AC), dan jarak penerbangan cukup panjang Pilot memilih untuk kembali. Ini dilakukan demi kenyamanan pelanggan," katanya.
Baca juga:
Garuda Indonesia Rute Jakarta-Nagoya Terbang Perdana Maret 2019
Kurangi Jumlah Penerbangan, Garuda Indonesia Fokus Tingkatkan Keuntungan
Mau Dapat Tiket Pesawat Dengan Diskon 70 Persen? Ini Caranya
Garuda Indonesia Target Tingkat Ketepatan Waktu Terbang 92 Persen Tahun ini
Garuda Indonesia Akui Jumlah Penumpang Pesawat Turun Akibat Tiket Mahal
HUT Ke-70, Garuda Indonesia Perkenalkan Layanan Anyar ini