Hari ini, Jokowi Akan Resmikan Jalan Tol Trans Sumatera
Presiden beserta rombongan lepas landas dari Bandar Udara Halim Perdanakusuma Jakarta pukul 07.00 WIB menggunakan pesawat Kepresidenan-1. Jokowi tiba di Bandar Udara Raden Inten II Lampung pukul 07.50 WIB.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi bersama Ibu Negara Iriana Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Lampung, Jumat (8/3). Dia rencananya akan meresmikan jalan Tol Trans Sumatera ruas Bakauheni-Terbanggi Tinggi.
Presiden beserta rombongan lepas landas dari Bandar Udara Halim Perdanakusuma Jakarta pukul 07.00 WIB menggunakan pesawat Kepresidenan-1. Jokowi tiba di Bandar Udara Raden Inten II Lampung pukul 07.50 WIB.
-
Apa yang dilakukan Jokowi di Sumatera Utara? Presiden Joko Widodo atau Jokowi melanjutkan kegiatan kunjungan kerja di Provinsi Sumatra Utara (Sumut), Jumat (15/4), dengan bertolak menuju Kabupaten Padang Lawas. Jokowi diagendakan meninjau Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sibuhuan hingga menyerahkan bantuan pangan untuk masyarakat.
-
Apa yang diresmikan oleh Presiden Jokowi di Gorontalo? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Kenapa Presiden Jokowi mendukung Timnas Indonesia? Dalam unggahan yang sama, Jokowi menyisipkan doa dan harapan agar Timnas Indonesia mampu melaju hingga ke babak berikutnya. “Selangkah lagi untuk melaju ke fase kualifikasi babak ketiga Piala Dunia 2026, Teruslah berjuang dengan penuh semangat” ungkapnya.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa saja yang diresmikan Jokowi di Sulawesi Barat? "Juga pembangunan 3 ruas jalan sepanjang 22,4 kilometer yang ditangani dengan Inpres Jalan Daerah," ucap Jokowi.
-
Bagaimana kondisi jalan yang dilalui Jokowi? Mobil dinas RI 1 jenis Mercedes Benz S 600 Guard itu harus berjalan lambat dan dikabarkan sempat 'nyangkut'. Saking rusak parah, Jokowi sampai harus berganti mobil. Dari kendaraan dinas mercy ke mobil jenis jip.
Setibanya di Lampung, Jokowi langsung meresmikan Terminal Baru Bandara Raden Inten II di Lampung Selatan. Setelah itu, mantan Gubernur DKI Jakarta itu menuju gerbang Tol Natar untuk melakukan peresmian ruas tol. Ruas Bakauheni-Terbanggi Besar yang diresmikan Jokowi memiliki panjang 140,9 kilometer.
Usai meresmikan tol, Jokowi juga dijadwalkan melakukan ibadah Salat Jumat di Masjid Istiqlal Kecamatan Terbanggi Besar, Kabupaten Lampung Tengah. Di sana, dia akan menyerahkan sertifikat wakaf untuk rumah ibadah dan lembaga pendidikan.
Jalan tol ruas Bakauheni - Terbang Tinggi ini akan dilengkapi dengan fasilitas Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) Jalan Tol atau Rest Area seperti SPBU, toilet, musala, restoran atau tempat makan, fasilitas isi ulang uang elektronik, serta fasilitas penunjang lainnya.
Pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera Ruas Bakauheni - Terbanggi Besar menelan biaya investasi sebesar Rp 16,8 Triliun. Dalam pelaksanaannya, proyek tol Bakauheni-Terbanggi Besar ini juga menyerap banyak tenaga kerja yakni sebanyak kurang lebih 3.200 orang tenaga konstruksi dan 231 orang tenaga operasi.
Reporter: Lisza Egeham
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Tol Trans Sumatera Bakal Dibuatkan Terowongan untuk Gajah Melintas
Ganti Rugi Lahan Jalan Tol Medan-Binjai Rampung Maret 2019
Edy Rahmayadi Merapat ke Kantor Menko Darmin Bahas Pembebasan Lahan Tol Medan-Binjai
Ruas Tol Bakauheni-Palembang Bisa Dilalui Saat Lebaran 2019
2 Ruas Tol Ini Ditargetkan Bisa Digunakan Saat Mudik Lebaran 2019