Hasto: Pertemuan ke-3 Abraham Samad dan Jokowi di Yogyakarta
Usai pertemuan ketiga itu, kembali diatur agar pertemuan selanjutnya melibatkan Hendropriyono.
Plt Sekjen Partai PDIP Hasto Kristianto menyatakan, Ketua KPK Abraham Samad beberapa kali menggelar pertemuan dengan elite PDIP dan NasDem saat Pilpres 2014 lalu. Hal itu terkait keinginan Samad menjadi cawapres dari Jokowi.
Menurut Hasto, pada pertemuan yang ketiga, Abraham Samad bertemu Jokowi yang saat itu masih menjadi capres. Lokasi pertemuan saat itu direncanakan di Airport Adi Sucipto Yogyakarta.
"Ketiga, pertemuan di Yogya dilakukan skenario bagaimana pak Samad bisa bertemu dengan Jokowi. Maka dirancanglah pertemuan di airport yang sebenarnya didesain. Dari situ kami merancang pertemuan detail di hotel di Yogya," kata Hasto di Apartemen Capital, SCBD, Jakarta, Kamis (22/1).
Usai pertemuan ketiga itu, kembali diatur agar pertemuan selanjutnya melibatkan Hendropriyono dan beberapa orang yang ditunjuk menjadi menteri di Kabinet Kerja.
"Dari situ dilanjutkan lagi termasuk pertemuan dengan bapak Hendropriyono dan mereka yang ditunjuk menjadi menteri di Kabinet Kerja Jokowi," katanya.
Dia mengatakan, pertemuan Abraham Samad dengan sejumlah elite parpol terjadi sebanyak enam kali. Pertemuan pertama terjadi sekitar awal tahun 2014 di apartemen Capital Residence di SCBD Sudirman Jakarta.
"Di tempat inilah, di apartemen Capital ini saya pertama kali bertemu dengan Bapak Abraham Samad," kata Hasto.
Baca juga:
Dukung Budi Gunawan jadi Kapolri, mahasiswa Solo bakar foto Abraham
Bantah tudingan PDIP, Abraham Samad pilih sembunyi
Komjen Budi disebut terlibat politik praktis, Polri cek ke Propam
Hasto ngaku disadap, ini kata KPK
KPK sebut tak haram Abraham Samad dicalonkan jadi cawapres
PKS minta Jokowi bentuk komisi etik KPK ungkap skandal Samad-PDIP
KPK tantang PDIP beri bukti manuver politik Abraham Samad
-
Bagaimana Effendi Simbolon menunjukkan kesetiaannya terhadap PDIP? Effendi di hadapan Hasto dan dewan kehormatan PDIP menyatakan tegak lurus dengan arahan partai.
-
Kenapa keenam Caleg terpilih PDIP diminta mundur? Adapun penyebab keenam caleg terpilih itu diminta mundur karena terkena sistem Komandante, rata-rata mereka (para caleg) sudah membuat surat pengunduran diri ketika sebelum waktu pencoblosan.
-
Apa yang dikatakan Habiburokhman tentang hubungan Jokowi dan PDIP? Habiburokhman menyebut, sejumlah orang yang kalah pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sudah move on, usai pesta demokrasi tersebut dianggap berakhir. "Mungkin dari 100 persen sudah 60 persen orang move on. Kemudian juga tahapan kedua hari ke hari misalnya adanya statement dukungan, statement selamat dari kepala-kepala negara penting di dunia itu mungkin membuat sekitar 80 persen orang move on. Terakhir penetapan KPU kemarin mungkin sudah 95 persen orang move on," jelasnya.
-
Apa yang dikatakan Anang Hermansyah tentang bergabungnya ia dengan PDIP? Mendapat pujian seperti itu, suami Ashanty tidak mempermasalahkan akan berjuang bersama Krisdayanti di masa yang akan datang. "Baiklah, nggak masalah," kata Anang Hermansyah di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, pada Minggu (10/9/2023).
-
Di mana Rakernas PDIP diadakan? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Mengapa Anang Hermansyah bergabung dengan PDIP? Krisdayanti merespons dengan positif keputusan mantan suaminya untuk bergabung dengan PDIP dan mencalonkan diri di Pemilu 2024. Menurutnya, partai memerlukan figur berpengalaman seperti Anang untuk memenangkan satu kursi di DPR-RI.