Ini kata pengacara soal Menteri SS yang disebut Nazaruddin
Elza mengatakan tudingan Nazaruddin itu sesuai dengan apa yang ada di BAP.
Kuasa Hukum M Nazaruddin , Elza Syarief memperjelas seorang menteri berinisial SS yang dituding kliennya mengintervensi DPR soal proyek e-KTP dan Hambalang. Saat dikonfirmasi wartawan apakah yang dimaksud Menteri SS tersebut adalah Sudi Silalahi, Elza hanya mengangguk tanpa menyebut nama.
"Iya. Dia ( Nazaruddin ) sampaikan itu ke saya. Kan kita sudah tahu siapa," ujar Elza di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (22/10).
Elza mengatakan tudingan Nazaruddin itu sesuai dengan apa yang ada di BAP. Elza pun berjanji akan mendampingi Nazaruddin atas keterangannya yang ada di BAP.
"Saya akan mendampingi Nazaruddin untuk BAP ini," ujarnya.
Sebelumnya, saat datang pagi tadi, Nazaruddin mengatakan ada seorang menteri yang turut terlibat dalam korupsi proyek e-KTP dan Hambalang. Nazaruddin menyebut menteri itu mengintervensi DPR untuk meloloskan anggaran multiyears di dua proyek tersebut.
"Ini kan ada seorang menteri yang selalu mengintervensi,supaya surat multiyears keluar di proyek e-ktp di proyek hambalang," ujarnya.
Saat ditanya, siapa menteri yang dimaksud, Nazaruddin hanya menyebut inisial menteri itu, SS.
"Nah menteri itu suka marah-marahin menteri, (inisial) SS lah," ujar Nazaruddin .