Jokowi Dijadwalkan Tinjau Infrastruktur dan Vaksinasi Massal di Jateng Hari Ini
Presiden Joko Widodo atau Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana bertolak ke Provinsi Jawa Tengah untuk melakukan kunjungan kerja, Jumat (11/6). Orang nomor satu di republik ini diagendakan meninjau sejumlah infrastruktur dan vaksinasi massal Covid-19.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana bertolak ke Provinsi Jawa Tengah untuk melakukan kunjungan kerja, Jumat (11/6). Orang nomor satu di republik ini diagendakan meninjau sejumlah infrastruktur dan vaksinasi massal Covid-19.
"Pagi hari ini Bapak Presiden pertama kali kunker ke lokasi di Purbalingga akan melihat perkembangan pembangunan Bandar Udara Soedirman," kata Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono dikutip dari siaran pers, Jumat (11/6).
-
Bagaimana pengaruh Presiden Jokowi pada Pilkada Jateng? Peta kompetisi Pemilihan Gubernur Jawa Tengah berdasarkan temuan survei ini tampak masih cair. Semua kandidat masih berpeluang untuk saling mengungguli. Selain faktor popularitas calon, faktor Jokowi Effect, melalui tingkat kepuasan kepada presiden dapat berpengaruh," imbuh dia.
-
Apa yang diserahkan oleh Presiden Jokowi di Banyuwangi? Total sertifikat tanah yang diserahkan mencapai 10.323 sertipikat dengan jumlah penerima sebanyak 8.633 kepala keluarga (KK).
-
Apa yang diresmikan oleh Presiden Jokowi di Gorontalo? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi saat mengunjungi Pasar Purworejo? Salah satu kunjungan Presiden Jokowi adalah ke Pasar Purworejo. Di sana dia asyik berbincang dengan para pedagang.
-
Apa saja yang dibahas oleh Presiden Jokowi saat kunjungan ke Gudang Bulog Lubuklinggau? Presiden juga menanyakan langsung kepada masyarakat tentang kualitas beras yang telah dibagikan. "Ada keluhan mengenai berasnya? Menurut saya itu berasnya lebih bagus dari yang saya makan. Saya tadi ditunjukkan oleh Pak Kepala Bulog di dalam, 'Pak ini yang dibagi'. Agak pulen ya tapi enak kan? Itu beras yang kita bagi itu premium," tanya Presiden, yang dijawab positif oleh hadirin.
-
Kenapa sapi Presiden Jokowi di Blora mengamuk? Diketahui, sapi tersebut mengamuk saat warga berupaya menjatuhkannya untuk kemudian disembelih.
Jokowi dan rombongan lepas landas dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta sekitar pukul 07.00 WIB dengan menggunakan Pesawat Khusus ATR 72-600. Setibanya di Bandara Jenderal Besar Soedirman Kabupaten Purbalingga, Presiden akan meninjau perkembangan pembangunan bandara itu.
Bandara Jenderal Besar Soedirman telah mulai beroperasi sejak 1 Juni 2021 dan melakukan penerbangan komersial perdananya pada 3 Juni 2021.
Selanjutnya, Jokowi akan lepas landas menuju Pangkalan Udara Utama TNI AD Ahmad Yani, Kota Semarang.
Setibanya di Semarang, Kepala Negara langsung bergerak menuju terminal penumpang Pelabuhan Tanjung Emas. Jokowi akan meninjau jalannya pelaksanaan vaksinasi massal Covid-19 di lokasi itu. Vaksinasi massal ini diperuntukkan bagi pengguna kapal laut, pekerja pelabuhan, masyarakat di sekitar pelabuhan, hingga warga difabel.
Jokowi juga direncanakan untuk memberikan pengarahan kepada Forkopimda se-Provinsi Jawa Tengah terkait penanganan pandemi Covid-19. Pengarahan akan berlangsung di Kompleks Kantor Gubernur Jawa Tengah.
"Bapak Presiden sangat memperhatikan perkembangan kondisi Covid di Indonesia, maka Bapak Presiden secara langsung akan memberikan pengarahan," jelas Heru.
"Kita ketahui sebelumnya juga Bapak Presiden berkunjung ke Provinsi Riau dan Kepulauan Riau di mana lokasi tersebut beliau memberikan pengarahan langsung kepada para bupati, wali kota, dan tentunya jajaran pemerintahan provinsi," sambungnya.
Selain itu, Jokowi dijadwalkan meninjau pembangunan jalan tol ruas Semarang-Demak di wilayah Sidogemah, Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak.
Dalam kunjungan kerja kali ini, Jokowi didampingi Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M Tonny Harjono, dan Komandan Paspampres Mayjen TNI Agus Subiyanto.
Sumber: Liputan6.com
Reporter: Lizsa Egeham
Baca juga:
Terdengar Langsung, Begini Cara Jokowi Infokan Pungli ke Kapolri Lewat Telepon
Kapolri: Tindak Tegas Aksi Premanisme yang Meresahkan Masyarakat
Istri Menkum HAM Meninggal, Jokowi Melayat ke Rumah Duka Sentosa RS Gatot Subroto
VIDEO: Usai Jokowi Telepon Kapolri, Polisi Tangkap 24 Preman di Jakarta Utara
24 Orang Ditangkap usai Jokowi Minta Kapolri Berantas Pungli dan Premanisme di Jakut
VIDEO: Jokowi Telepon Kapolri Suruh Sikat Habis Preman dan Pungli di Tanjung Priok
Presiden Jokowi Minta Jajarannya Proaktif Dampingi UMKM Masuk ke Ekosistem Digital