Kampanye perdana di Kepulauan Seribu, Anies Baswedan disambut rebana
Meski diguyur hujan, namun hal itu tak menyurutkan keinginan warga Pulau Kelapa untuk datang menyambut kedatangan Anies. Dengan menggunakan payung, warga yang kebanyakan ibu-ibu menyambut Anies.
Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melakukan blusukan di Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu, Senin (21/11). Blusukan Anies ini merupakan kampanye perdana Pilgub DKI 2017 untuk pertama kalinya.
Pantauan merdeka.com di lokasi, Anies tiba di Pulau Kelapa sekitar pukul 09.00 WIB. Calon gubernur nomor urut tiga ini ditemani istrinya, Fery Farhati Ganis.
Kehadiran Anies pun disambut dengan rebana. Anies selanjutnya diarak blusukan di salah satu pulau terujung di Kepulauan Seribu tersebut.
Meski diguyur hujan, namun hal itu tak menyurutkan keinginan warga Pulau Kelapa untuk datang menyambut kedatangan Anies. Dengan menggunakan payung, warga yang kebanyakan ibu-ibu menyambut Anies dan mendengarkan program-progam yang disampaikan Anies.
Tak hanya itu, timses Anies-Sandi juga membagi-bagikan brosur foto. Tak sedikit juga warga yang menggunakan brosur itu sebagai penutup kepala dari air hujan.
-
Apa yang disindir Anies Baswedan tentang Gubernur DKI? Anies Sindir Ada Gubernur DKI Tak Tuntas Janji Jabat 5 Tahun: Jangan Hukum Saya Capres Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Apa yang disampaikan Anies Baswedan di sidang perdana PHPU? "Karena memang sebagai prinsipal di awal kami hadir menyampaikan pesan pembuka sesudah itu nanti disampaikan lengkap oleh tim hukum," kata Anies, kepada wartawan, Rabu (27/3).
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Bagaimana Anies Baswedan menanggapi kekalahan Pilpres? "Mau perjalanan yang nyaman dan enak, pilih jalan yang datar dan menurun. Tapi jalan itu tidak akan pernah mengantarkan kepada puncak manapun," ujarnya."Tapi kalau kita memilih jalan yang mendaki, walaupun suasana gelap ... kita tahu hanya jalan mendaki yang mengantarkan pada puncak-puncak baru."
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
Baca juga:
Di Pulau Kelapa, Anies diminta bangun Pulau Seribu secara merata
Janji manis Anies Baswedan di Kepulauan Seribu
Anies akan jangkau tokoh agama lewat KJS plus
Anies janjikan ibu rumah tangga tak akan menganggur lagi
Boy Sadikin, si darah biru yang kini jadi ancaman PDIP dan Ahok