Kapolri: Beli Tiket untuk Wisata Sebaiknya Online, Antisipasi Lonjakan Covid-19
Kapolri mengimbau untuk melakukan penguatan prokes di beberapa lokasi dengan indikasi paparan yang sangat tinggi. Salah satunya dengan mengedepankan aplikasi pedulilindungi.
Memasuki libur Natal dan tahun baru masyarakat berbondong-bondong untuk memanfaatkan liburan dengan bepergian ke berbagai tempat wisata. Kendati demikian saat ini pemerintah masih menerapkan status Level 1 pencegahan Covid-19.
Kapolri Listyo Sigit Prabowo, meminta masyarakat agar membeli tiket secara online bagi yang akan bepergian dengan menggunakan moda transportasi umum.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kenapa Covid Pirola mendapat perhatian khusus? Namun, para pemerhati kesehatan dan ahli virus memberi perhatian lebih terhadap subvarian ini lantaran kemampuan Pirola dalam melakukan breakthrough infections lebih tinggi dibandingkan varian lainnya. Ketika sebuah varian atau subvarian virus COVID memiliki kemampuan breakthrough infections yang tinggi maka akan menyebabkan kasus re-infeksi semakin tinggi.
-
Kenapa kutipan semangat tahun baru itu penting? Setiap pergantian tahun memberikan kita kesempatan untuk merayakan pencapaian dan merenung pada perjalanan yang telah kita lalui.
-
Kapan Krisdayanti merayakan ulang tahunnya? Selain menjadi diva dan anggota dewan, Kris Dayanti kini telah menjadi nenek bagi dua cucu cantik yang menggemaskan, Ameena & Azura. Fotonya Saat Momong Cucu-Cucunya Viral di Media Sosial Kris Dayanti sering disebut sebagai salah satu nenek tercantik.
-
Apa gejala Covid Pirola? Mengenai gejala yang ditimbulkan akibat infeksi Pirola, diketahui belum ada gejala yang spesifik seperti disampaikan ahli virologi dari Johns Hopkins University, Andrew Pekosz, dilansir dari Liputan 6.Namun, tetap saja ada tanda-tanda yang patut untuk Anda waspadai terkait persebaran covid Pirola. Apabila terkena COVID-19 gejala umum yang terjadi biasanya demam, batuk, sakit tenggorokan, pilek, bersih, lelah, sakit kepala, nyeri otot serta kemampuan indera penciuman berubah, maka gejala covid Pirola adalah sakit tenggorokan, pilek atau hidung tersumbat, batuk dengan atau tanpa dahak, dan sakit kepala.
-
Bagaimana Pilkada 2020 diselenggarakan di tengah pandemi? Pemilihan ini dilakukan di tengah situasi pandemi COVID-19, sehingga dilaksanakan dengan berbagai protokol kesehatan untuk meminimalkan risiko penularan.
"Dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat yang akan menggunakan moda transportasi umum di bandara, terminal dan pelabuhan, dorong pembelian tiket secara online," himbau Sigit dalam pidatonya saat operasi lilin 2022 di Monas, Jakarta, Kamis (22/12).
Sigit juga meminta kepada stakeholder terkait untuk terus mensosialisasikan prokes untuk mencegah terpaparnya warga yang sedang berwisata.
Lebih lanjut, Sigit juga mengklaim bahwa pertumbuhan Covid 19 di Indonesia saat ini memang sudah terkendali. Sehingga pemerintah memberikan kelonggaran pada masyarakat untuk bisa beraktivitas seperti biasa.
"Kita tetap harus waspada terhadap potensi lonjakan covid 19, terlebih saat ini muncul subvariant omicron baru BN.1," ucap dia.
Menanggapi hal itu, Kapolri mengimbau untuk melakukan penguatan prokes di beberapa lokasi dengan indikasi paparan yang sangat tinggi. Salah satunya dengan mengedepankan aplikasi pedulilindungi.
"Diimbau masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi booster guna meningkatkan imunitas serta optimalkan penggunaan aplikasi peduli lindungi," jelas dia.
Diberitakan sebelumnya, Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kemenkes, Siti Nadia Tarmizi mengatakan, permintaan vaksinasi Covid-19 ini tidak hanya untuk dosis pertama. Melainkan juga dosis kedua untuk kelompok masyarakat lanjut usia.
“Tetap mendorong vaksinasi booster 1 untuk usia lebih dari 18 tahun dan lansia booster kedua,” kata Nadia saat dihubungi merdeka.com, Senin (19/12).
Selain vaksinasi Covid-19, Nadia mengimbau masyarakat yang menikmati libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. Terutama menggunakan masker.
“Tetap mengimbau pakai masker,” ujarnya.
(mdk/ded)