Kapolri Tito ingin 40 persen Korps Bhayangkara diisi Polisi Wanita
Tito menjelaskan saat ini Polwan hanya sebanyak 10 persen saja. Anggota polri seluruhnya berjumlah sekitar 400.000, namun Polwan hanya berjumlah 30.000 saja.
Kapolri Jenderal Tito Karnavian berharap Polisi Wanita (Polwan) mengisi porsi lebih besar dalam korps Bhayangkara. Dia menargetkan Polwan mengisi 30-40 persen dari total keseluruhan anggota. Serta, makin banyak yang mengisi jabatan strategis di kepolisian, hingga menjadi Kapolri.
Tito menjelaskan saat ini Polwan hanya sebanyak 10 persen saja. Anggota polri seluruhnya berjumlah sekitar 400.000, namun Polwan hanya berjumlah 30.000 saja.
-
Kapan wisuda anggota Polri di Turki? Acara tersebut diselenggarakan pada 26 Juli 2023 waktu setempat.
-
Siapa yang memberikan apresiasi kepada Polri? Mahasiswa Apresiasi Polri atas hasil survei Litbang Kompas baru-baru ini.
-
Kapan Ari Dono Sukmanto menjabat sebagai Kapolri? Dia menjabat antara 23 Oktober 2019 hingga 1 November 2019 alias 1 pekan 2 hari.
-
Kapan Polri mengatur pangkat polisi? Hal itu sesuai dengan peraturan Kapolri Nomor 3 Tahun 2016 tentang Administrasi Kepangkatan Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.
-
Di mana Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berada ketika HUT PP Polri? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Kenapa Ari Dono Sukmanto menjadi Kapolri? Saat itu Ari yang berkedudukan sebagai Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia atau Wakapolri naik menjadi Kapolri sebagai pelaksana tugas.
"Saya ingin Polwan menempati kursi kira-kira 30-40 persen," ujar Tito usai apel Wanita TNI dan Polwan di Monas, Jakarta Pusat, Rabu (25/4).
Tito mengatakan ingin juga para Polwan mengisi jabatan strategis di kepolisian. Sebab, Polwan memiliki keunggulan tersendiri dibandingkan polisi laki-laki. Seperti tidak rentan terhadap praktik suap, dan sensitif untuk penanganan terhadap anak-anak.
Karenanya, beberapa Polwan telah menjabat sebagai Kapolres. Paling tinggi, Polwan menjabat sebagai Wakapolda yaitu, Wakapolda Kalimantan Barat Brigjen Sri Handayani. Mantan Kapolda Metro Jaya ini berharap ke depannya, banyak yang menjadi Pati di Mabes Polri, atau sampai menduduki jabatan tertinggi Korps Bhayangkara sebagai Kapolri atau Wakapolri.
"Saya justru ingin Kapolda ada yang dari Polwan. Bila perlu pejabat tinggi Mabes Polri, Kapolri, Wakapolri ke depan kita harapkan bisa Polwan," ujar Tito.
Selain itu, Tito mengatakan saat ini Polwan telah diapresiasi dunia. Dia mengaku diminta Sekjen PBB untuk mengirimkan kontingen Polwan ke Asia Tengah dan Afrika Tengah.
"Mereka paham bahwa polwan kita memiliki kualitas bagus karena itu mereka meminta pasukan khusus polwan untuk berangkat ke Central Asia, Central Afrika dalam waktu tiga bulan ke depan inilah kontingen pertama kita sepanjang polri ada," kata dia.
Baca juga:
Atraksi prajurit wanita TNI-Polri meriahkan apel Hari Kartini
Apel Wanita TNI-Polwan tunjukan soliditas TNI Polri
Peringatan Hari Kartini di Monas diwarnai aksi penerjun wanita
Jokowi: Negara membutuhkan peran wanita yang lebih besar
Peringati Hari Kartini, Jokowi pimpin upacara militer wanita di Monas
Belinda Natalia, sosok Kartini masa kini
Sambut Hari Kartini, Siloam beri paket murah pengecekan kanker serviks