Kemenhub: Ganjil Genap Saat Natal dan Tahun Baru Bersifat Situasional
Keputusan ganjil genap nantinya merupakan kewenangan kepolisian dengan melihat kondisi di lapangan.
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan bahwa penerapan ganjil genap saat libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 di jalan tol dan jalan nasional bersifat situasional. Keputusan ganjil genap nantinya merupakan kewenangan kepolisian dengan melihat kondisi di lapangan.
"Kami merekomendasikan akan memberlakukan namun sifatnya sangat situasional. Jadi tergantung kebutuhan di lapangan dan kemudian kebutuhan di lapangan ini yang akan melakukan tindakan adalah diskresi kepolisian," kata kata Direktur Jenderal Perhubungan Darat Budi Setiyadi dalam konferensi pers secara daring "Pengendalian Transportasi saat Natal dan Tahun Baru" dipantau di Jakarta, Senin (20/12).
-
Bagaimana cara merayakan natal dan tahun baru? Salah satu cara merayakan dua momentum bahagia ini adalah dengan saling memberikan ucapan.
-
Apa saja ide aktivitas liburan Natal dan Tahun Baru yang bisa dilakukan? Berikut beberapa ide aktivitas liburan Natal dan tahun baru yang merdeka.com lansir dari berbagai sumber: Dekorasi & Buat Kue Bersama Untuk merayakan libur Natal dan tahun baru, ide aktivitas yang menarik adalah membuat dekorasi dan kue bersama. Anda dan keluarga atau teman-teman bisa berkumpul untuk membuat dekorasi Natal seperti hiasan pohon natal, rangkaian bunga, dan kerajinan tangan lainnya. Anda bisa menggunakan bahan-bahan seperti kertas, kain, dan ranting pohon untuk membuat dekorasi yang unik dan kreatif. Selain membuat dekorasi, membuat kue bersama juga bisa menjadi kegiatan yang menyenangkan. Anda bisa mencoba membuat kue kering, gingerbread house, atau kue khas Natal lainnya. Sambil membuat kue, Anda bisa saling berbagi cerita dan resep favorit, sambil menikmati aroma kue yang sedap.
-
Bagaimana cara merayakan Natal dan Tahun Baru dengan cara yang spesial? Membuat rencana perjalanan untuk berkunjung ke tempat-tempat yang indah dan penuh suasana natal akan menambahkan kesan istimewa dalam liburan tahun baru.
-
Bagaimana cara menyambut tahun baru dengan semangat dan harapan baru? Mari sambut tahun baru,Dengan hasrat dan harapan baru.
-
Kapan Tahun Baru Hijriah dimulai? " Muharam adalah bulan permulaan. Padanya ada awal dari kebangkitan. Sudah semestinya kita selalu berbenah menyiapkan diri untuk terus berbuat kebaikan."
-
Kapan perayaan Tahun Baru Hijriyah? Perayaan tahun baru Hijriah jatuh pada tanggal 1 Muharam, dalam kalender Hijriah.
Budi mengatakan, konsep dan skema pengaturan lalu lintas saat Natal dan Tahun Baru telah disiapkan seperti contra flow, satu arah, atau kebijakan ganjil genap. Namun dia menegaskan untuk eksekusi di lapangan sangat tergantung dengan diskresi kepolisian.
"Jadi kalau ada masih pertanyaan bahwa ganjil genap kapan dilaksanakan? kami sampaikan sekali lagi ini sangat mungkin dilakukan sepanjang ada penilaian dari kepolisian di lapangan bahwa ganjil genap akan dilakukan," ujar Budi.
Pemda Diberikan Kewenangan Manajeman Lalu Lintas
Budi menambahkan, pemerintah daerah juga diberi kewenangan untuk dapat melakukan manajemen dan rekayasa lalu lintas sesuai kebutuhan dan kondisi masing-masing daerah. Budi mengungkapkan kebijakan tersebut berdasarkan kesepakatan dengan pemangku kepentingan terkait seperti Kepolisian, PUPR, dan Badan Usaha Jalan Tol.
"Kemudian juga berikutnya untuk pemerintah daerah khususnya pemerintah daerah mempunyai kawasan-kawasan pariwisata juga diberikan manajemen lalu lintas seperti yang saya katakan tadi. Bisa juga pengetatan perjalanan kemudian juga dengan contra flow dan lainnya," kata Budi.
Dia mengatakan, untuk kendaraan logistik atau angkutan barang juga berpotensi untuk dilakukan pengalihan arus dari jalan tol ke jalan nasional sesuai diskresi kepolisian.
"Kalau volume kendaraan cukup tinggi, kemudian terjadi antrian panjang di jalan tol, kendaraan truk ini akan dialihkan ke jalan nasional," tutup dia.
(mdk/gil)