Kesengsem cowok di FB, Novi Arini kehilangan motor dan HP
Polisi sedang menyelidiki pelaku, salah satunya dengan menelusuri akun FB-nya. Namun akun FB-nya telah dihapus.
Nasib sial menimpa Ni Wayan Novi Arini (20) asal Banjar Tengah, Desa Nyanglan, Kecamatan Banjarangkan, Klungkung, Bali. Perkenalannya dengan seorang pria di media sosial (medsos) Facebook membuat dirinya harus rela kehilangan motor dan sebuah HP.
Informasi di kepolisian Kintamani, Bangli menyebutkan bahwa korban yang bekerja di Bangli ini berkenalan dengan seorang remaja lewat medsos. Dari perkenalan ini berlanjut tukar Pin BlackBerry hingga akhirnya bertemu.
Pria yang membuat gadis 20 tahun ini kesengsem, dikenalnya dengan nama Ngurah. Kapolsek Kintamani, Kompol Dewa Mahaputra, sesuai keterangan korban, bahwa Sabtu siang janjian dengan pelaku untuk bertemu di kawasan Jalan Baypass Ida Bagus Mantra.
"Saat itu pelaku menerangkan bahwa dirinya sendirian dan tidak ada kendaraan. Pelaku mengaku kepada korban diantar temannya dan temannya sudah pergi," ujar Kapolsek, Minggu (13/12).
Saat didatangi korban, pelaku kemudian mengajak korban jalan-jalan ke daerah Kintamani, Bangli dengan menggunakan sepeda motor korban. "Di sana pelaku mulai melancarkan aksinya, dengan meminjam sepeda motor dan HP korban dengan alasan untuk dipakai mengambil uang di pamannya, sedangkan korban ditinggal di pinggir jalan," terangnya.
Hingga pukul 16.00 WITA pelaku tak kunjung datang, bahkan ponsel miliknya pun ketika dihubungi dengan cara meminjam handphone pada warga juga tidak dapat tersambung. "Korban yang tidak terima dengan kejadian tersebut, langsung melaporkan kasusnya ke Mapolsek Kintamani," katanya.
Lebih lanjut dirinya menjelaskan, kerugian korban akibat kasus penggelapan tersebut yakni satu unit sepeda motor, satu buah tas berisi uang tunai Rp 300 ribu dan 1 buah HP merek Samsung. "Kita sudah melakukan lidik terhadap pelaku, salah satunya dengan menelusuri akun FB-nya. Namun akun FB-nya telah dihapus," pungkas Kapolsek.