Keteladanan Jenderal Hoegeng perlu ditiru calon Kapolri
Tapi perlu dicatat, jangan memilih Kapolri karena kepentingan politik dan kedekatan. Itu harus dihentikan.
Pucuk kepemimpinan Polri segera berganti. Gonjang-ganjing menjagokan jenderal yang dianggap layak menjadi orang nomor satu di Korps Bhayangkara semakin santer terdengar.
Sejumlah nama jenderal disorongkan. Tapi perlu dicatat, jangan memilih karena kepentingan politik dan kedekatan. Itu harus dihentikan.
Ingat, dahulu Polri punya pemimpin jujur, yaitu Jenderal Hoegeng Imam Santoso. Sudah seharusnya pengganti Jenderal Badrodin Haiti kelak meneladani Hoegeng.
merdeka.com merangkum keteladanan Hoegeng yang perlu ditiru calon Kapolri: