Massa rela nginap di DPP Golkar demi Dedi Mulyadi jadi cagub Jabar
"Kita akan bertahan di sini hingga kang Dedi diputuskan sah atas hasil rekomendasi dan kita bawa pulang untuk merebutkan Jawa Barat," ujar massa.
Massa pendukung Dedi Mulyadi melakukan orasi di Gedung DPP Partai Golkar, di Jalan Anggrek Neli Murni, Slipi, Jakarta Barat. Mereka membawa mobil dengan pengeras suara.
Pantauan merdeka.com di lokasi, massa yang jumlahnya sekitar ratusan masih bertahan. Massa yang mengenakan kaos warna hitam bertuliskan 'Kang Dedi Di Hati Selalu Dinanti'.
"Siap menginap di sini? Kalau tidak hari ini keluar (rekomendasi) kita besok akan kembali ke sini, kita nginap. Soal makan gampang, pokoknya rekan-rekan siap untuk bertahan," ujar orator melalui pengeras suara, Jumat (2/10).
Massa pun berharap Bupati Purwakarta itu dipilih untuk menjadi calon Gubernur Jawa Barat.
"Kita akan bertahan di sini hingga kang Dedi diputuskan sah atas hasil rekomendasi dan kita bawa pulang untuk merebutkan Jawa Barat," ujarnya.
Sementara itu, pihak kepolisian dari Polsek Palmerah dan juga Polres Jakarta Barat terus berjaga-jaga di lokasi.