Mendes Eko klaim tak tahu duit Rp 1 M di brankas auditor BPK
Mendes Eko klaim tak tahu duit Rp 1 M di brankas auditor BPK. KPK menemukan uang senilai Rp 1,145 miliar dan USD 3.000 di brankas auditor BPK lainnya Rochmadi. Namun belum diketahui ini termasuk untuk suap opini WTP atau tidak.
Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di dua kantor instansi pemerintahan. Yakni, di kantor Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan Kantor Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes-PDTT). Menemukan uang Rp 40 juta di ruangan auditor BPK Ali Sadli (ALS).
"Di ruangan ALS ada uang Rp 40 juta yang diduga bagian dari total komitmen Rp 240 juta. Sebelumnya Mei juga diserahkan uang sebesar Rp 200 juta," ujar Agus dalam jumpa pers di gedung KPK, Jakarta Selatan, Sabtu (27/5).
Namun, KPK menemukan uang senilai Rp 1,145 miliar dan USD 3.000 di brankas auditor BPK lainnya Rochmadi. Namun belum diketahui ini termasuk untuk suap opini WTP atau tidak.
Mendes PDTT Eko Putro Sandjojo mengklaim tidak mengetahui jika ada uang Rp 1,145 miliar yang ditemukan KPK saat OTT.
"Saya enggak tahu kalau ada uang Rp 1 M ya, yang saya dengar dari konferensi pers KPK, itu ada Rp 40 juta dan Rp 200 juta," kata Eko.
Eko mengatakan bahwa ia belum mendengar langsung dari KPK dan belum bertemu dengan anak buahnya yang diciduk lembaga antirasuah itu untuk menanyakan kasus suap status opini WTP ini.
"Kalau ada kesempatan bertemu dengan Pak Gito saya akan ketemu untuk menanyakan langsung ke dia," ucap Eko.
-
Siapa yang ditahan oleh KPK? Eks Hakim Agung Gazalba Saleh resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Kamis (30/11/2023).
-
Kapan KPK menahan Bupati Labuhanbatu? Petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menunjukkan sejumlah uang hasil Operasi Tangkap Tangan (OTT) Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga di Gedung Merah Putih, Jakarta, Jumat (12/1/2024).
-
Kapan Bupati Labuhanbatu ditangkap KPK? Keempatnya ditetapkan tersangka usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis, 11 Januari 2024 kemarin.
-
Dimana penggeledahan dilakukan oleh KPK? Kepala Bagian (Kabag) Pemberitaan KPK Ali Fikri menyebut penggeledahan kantor PT HK dilakukan di dua lokasi pada Senin 25 Maret 2024 kemarin. "Tim Penyidik, telah selesai melaksanakan penggeledahan di 2 lokasi yakni kantor pusat PT HK Persero dan dan PT HKR (anak usaha PT HK Persero)," kata Ali Fikri kepada wartawan, Rabu (27/3).
-
Bagaimana KPK menangkap Bupati Labuhanbatu? Keempatnya ditetapkan tersangka usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis, 11 Januari 2024 kemarin.
-
Siapa yang diperiksa KPK? Pemeriksaan atas dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN Bupati Sidoarji Ahmad Muhdlor Ali diperiksa KPK terkait kasus dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN di lingkungan BPPD Pemkab Sidoarjo.
Baca juga:
Wajah muram para tersangka suap WTP Kemendes saat ditahan KPK
Menteri Eko tunjuk Ahmad Erani sebagai Plt Irjen Kementerian Desa
Anak buah ketangkap KPK, Menteri Eko minta Kemendes diaudit ulang
Cari bukti baru, KPK geledah kantor Kemendes terkait kasus opini WTP
Menkeu kecewa ada suap ke BPK terkait status WTP di Kemendes