Menkum HAM & Jaksa Agung tak tahu kabar Ahok dipindah ke LP Cipinang
Menkum HAM & Jaksa Agung tak tahu kabar Ahok dipindah ke LP Cipinang. Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly mengaku belum mendengar kabar terkait pemindahan Basuki T Purnama alias Ahok dari rutan mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat. Menurut dia, jaksa yang lebih tahu soal itu.
Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly mengaku belum mendengar kabar terkait pemindahan Basuki T Purnama alias Ahok dari rutan mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat. Menurut dia, jaksa yang lebih tahu soal itu.
"Saya belum dengar (Ahok dipindahkan). Kalau sudah dieksekusi jaksa baru tahu," kata Yasonna di Gedung MPR RI , Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (21/6).
Sementara itu, Jaksa Agung Prasetyo pun mengaku tak tahu Ahok akan dipindahkan dari Mako Brimob. Dia berdalih, pemilihan tempat pemindahan Ahok bukanlah menjadi kewenangan Jaksa, tapi pihak Lapas.
"Tugas kita hanya mengeksekusi kalau tempatnya itu bukan urusan jaksa ya, urusan lapas," kata Prasetyo.
Saat disinggung terkait waktu pemindahan Ahok pun dia mengaku tahu lantaran belum mendapatkan laporan. "Saya belum dapat laporan," singkatnya.
Untuk diketahui, rencananya Ahok bakal dipindahkan dari Rutan Mako Brimob ke lembaga pemasyarakatan Cipinang, Jakarta Timur. Hingga sore tadi pihak Kejaksaan Negeri Jakarta Utara masih melakukan proses administrasi.