Nunung Positif Narkoba, Anak Tak Lihat Gelagat Seorang Pemadat
Bagus mengaku saat penangkapan pada Jumat (19/7) siang, dirinya tak berada di lokasi.
Komedian Tri Retno Prayudati atau dikenal dengan nama panggung Nunung ditangkap polisi terkait penyalahgunaan narkoba. Nunung ditangkap bersama suaminya, July Jan Sambiran di rumahnya di Tebet, Jakarta Selatan. Keluarga mengaku kaget dengan penangkapan tersebut.
"Enggak nyangka juga sih. Saya kaget karena enggak pernah tahu menahu masalah ini. Apalagi enggak pernah lihat gelagat, gerak gerik mama yang mencurigakan seperti ini," kata putra Nunung, Bagus Permadi di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Sabtu (20/7).
-
Di mana penangkapan kelima tersangka kasus narkoba terjadi? Dia mengatakan rute patroli di Sunggal, yakni Jalan KM 19,5 Kampung Lalang , Jalan PDAM Tirtanadi, Jalan Sunggal dan Jalan Lembah Berkah, Lingkungan 11, Medan.
-
Siapa saja yang ditangkap dalam kasus narkoba ini? Polisi mengatakan, penangkapan ini dilakukan polisi karena adanya laporan dari masyarakat terhadap pihaknya. Polisi telah menangkap Aktor senior Epy Kusnandar (EK) atau yang akrab disapa Kang Mus dalam sinetron ‘Preman Pensiun’. Penangkapan ini dilakukan diduga terkait penyalahgunaan narkotika. Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Panjiyoga mengatakan, tak hanya menangkap Kang Mus. Polisi juga menangkap satu orang lainnya yakni Yogi Gamblez (YG) yang bermain di film 'Serigala Terakhir'.
-
Siapa yang baru ditangkap dalam kasus narkoba? Sosok suami Irish Bella kembali tertangkap dalam kasus narkoba, menunjukkan situasi yang mengkhawatirkan.
-
Apa yang terjadi jika seseorang kecanduan narkoba? Bukan hanya itu, narkoba bisa menimbulkan ketergantungan atau adiksi alias kecanduan yang berujung mengancam nyawa penggunanya.
-
Apa alasan Ello mengonsumsi narkoba? Dalam podcast YouTube Daniel Mananta, Marcello Tahitoe bercerita tentang pengalamannya bersentuhan dengan narkoba.“Waktu itu gue masih muda banget dan orang tua gue itu benar-benar hands on ke karir gue. Jadi gue ngerasa kayak butuh ruang, tapi nggak bisa,” kata Ello, dikutip dari YouTube Daniel Mananta Network pada 15 November 2022.
Bagus mengaku saat penangkapan pada Jumat (19/7) siang, dirinya tak berada di lokasi. Dia mendapat kabar penangkapan ibunya dari istrinya saat ia tengah berada di Solo, Jawa Tengah. Saat penggerebekan, istrinya dan keluarga yang lain berada di TKP.
"Ada istriku, ada adik-adikku juga, ada keponakanku juga," ujarnya.
"Iya yang pasti mereka semua syok karena tahu orang tua kita ya," imbuhnya.
Berdasarkan pemeriksaan dan tes urine, Nunung dan suaminya dinyatakan positif menggunakan narkoba. Terkait hal ini, Bagus mengaku tak tahu menahu.
"Belum tahu. Aku belum ketemu sama sekali sama mama soalnya," kata dia.
Dia mengaku selama ini tak ada tanda-tanda ibunya mengonsumsi narkoba. Dia pun menilai tingkah laku ibunya biasa saja selama ini. Berdasarkan pemeriksaan polisi, Nunung mengaku telah lima bulan mengonsumsi narkoba. Bagus pun mengaku tak tahu.
"Aku melihat gerak gerik mama enggak ada tanda-tanda apapun. Mama tetap seperti biasanya, seperti sebelum-sebelumnya. Aku juga enggak tahu (lima bulan pakai narkoba). Kurang tahu," ujarnya.
Saat diamankan polisi, barang bukti yang disita berupa sabu seberat 0,36 gram. Saat ini Nunung dan suaminya masih diperiksa di Polda Metro Jaya.
Baca juga:
Polisi Buru Bandar Pemasok Sabu ke Komedian Nunung
Fakta Fakta Mengejutkan Tertangkapnya Komedian Nunung Kasus Sabu
Perjalanan Cinta Nunung dan Suami, Akad Nikah Tertutup Hingga Ditangkap Polisi
Selain Nunung, Para Komedian Ini Punya Nama Asli yang Beda Banget!
Nunung Buang Sabu di Kloset Kamar Mandi
Beli Sabu 2 Gram, Nunung Sempat Utang Rp1,1 Juta ke Pengedar