Pawai seni buka peringatan hari kelahiran pancasila di Bandung
Penampilan Marching Band dari pasukan TNI AD menjadi rombongan pertama dari iring-iringan pawai seni budaya.
Iring-iringan pawai seni budaya mengawali acara peringatan hari Kelahiran Pancasila 1 Juni di Bandung. Pawai seni budaya yang diikuti ratusan peserta ini berlangsung di depan Gedung Merdeka, Jalan Asia Afrika, Kota Bandung.
Penampilan Marching Band dari pasukan TNI AD menjadi rombongan pertama dari iring-iringan pawai seni budaya. Kemudian diikuti anggota Paskibra, Pramuka, Paguyuban Sepeda Baheula dan mojang jajaka.
Pawai seni budaya juga menampilkan pelbagai tari tradisional. Sembari diiringi alunan musik tradisional membuat acara pawai seni budaya berlangsung meriah.
Iring-iringan pawai seni budaya bergerak melewati panggung kehormatan yang diisi sejumlah pejabat. Tampak sejumlah pejabat telah hadir di antaranya Ketua MPR Zulkifli Hasan, Ketua DPR Ade Komarudin, Menkumham Yasona Laoly, Menteri LHK Siti Nurbaya dan pejabat lainnya.
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil memberikan sambutan selamat datang kepada sejumlah petinggi negara yang telah hadir.
Dalam acara peringatan hari Pancasila dan pidato Bung Karno petugas pengamanan tampak berjaga di sekitar Gedung Merdeka yang menjadi tempat berlangsungnya acara. Pengamanan berlapis dari Paspampres, TNI dan Kepolisian dilakukan untuk acara yang yang akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo ini. Sejak pukul 08.00 Jalan Asia Afrika sudah ditutup dan baru dibuka hingga acara selesai.
-
Kapan Hari Lahir Pancasila diperingati? Hari Lahir Pancasila, yang diperingati setiap tanggal 1 Juni, adalah momen penting dalam sejarah Indonesia.
-
Apa yang dimaknai dari Hari Kesaktian Pancasila? Hari Kesaktian Pancasila sering dimaknai sebagai upaya memperkokoh peran Pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa.
-
Kapan Hari Kesaktian Pancasila dirayakan? 1 Oktober adalah Hari Kesaktian Pancasila.
-
Apa makna dari Hari Kesaktian Pancasila? Hari ini mengingatkan kita akan momen penting dalam sejarah bangsa Indonesia ketika Pancasila sebagai dasar negara berhasil dipertahankan melalui peristiwa yang dikenal sebagai "Gestok" pada tahun 1965.
-
Bagaimana cara memperingati Hari Kesaktian Pancasila? Dalam memperingati Hari Kesaktian Pancasila, bangsa Indonesia selalu melakukan upacara.
-
Siapa yang merumuskan Pancasila pada sidang BPUPKI? Kemudian pada sidang kedua BPUPKI, Soekarno dalam pidatonya berkesempatan menyampaikan gagasannya mengenai konsep awal Pancasila yang menjadi dasar negara Indonesia tepat pada 1 Juni 1945.
Baca juga:
Tangkal terorisme lewat membumikan ajaran Pancasila
Kehadiran Jokowi bikin Jalan Asia Afrika Bandung ditutup
Buka peringatan Hari Lahir Pancasila di Bandung, Megawati menangis
Peringati hari lahir Pancasila, Setnov teringat pidato Bung Karno
Megawati: Pancasila sebagai way of life bangsa Indonesia
Ridwan Kamil ingin perayaan Pancasila rutin diperingati di Bandung