PDIP Ungkap Andreau Staf Edhy Prabowo Sudah Tak Aktif di Partai Usai Jadi Caleg
Ketua DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah mengatakan, Andreau memang pernah menjadi calon legislatif dari PDIP pada Pemilu 2019. Usai pencalonan di Pemilu, Andreau tidak aktif di partai.
Andreau Pribadi Misata (APM), staf khusus Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo menyerahkan diri ke KPK. Ia sebelumnya ditetapkan menjadi tersangka dalam kasus suap yang menyeret Edhy Prabowo. Andreau diketahui merupakan kader PDI Perjuangan.
Ketua DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah mengatakan, Andreau memang pernah menjadi calon legislatif dari PDIP pada Pemilu 2019. Usai pencalonan di Pemilu, Andreau tidak aktif di partai.
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.
-
Siapa yang menyambut kedatangan Prabowo di Kantor DPP Partai Golkar? Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto hingga Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus menyambut langsung kedatangan Prabowo.
-
Bagaimana TKN Prabowo-Gibran menanggapi putusan DKPP? Meski begitu, dia menyampaikan TKN Prabowo-Gibran menghormati keputusan DKPP. Namun, kata dia keputusan tersebut tidak bersifat final.
-
Apa yang diklaim oleh Prabowo? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.
-
Kenapa PPP mendukung Khofifah-Emil Dardak? Atas pertimbangan baik masukan dari para tokoh, habaib, dan juga usulan DPD PPP yang telah melakukan rapat dan telah lakukan komunikasi politik dengan Ibu Khofifah dan Pak Emil, maka memutuskan PPP untuk mendukung Ibu Khofifah dan Bapak Emil Dardak untuk melanjutkan kerjanya di Jatim,” kata Mardiono dalam sambutannya.
-
Mengapa Prabowo dikatakan dapat menjembatani hubungan Jokowi dengan PDIP? Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan, Ketua Umumnya yakni Prabowo Subianto akan menjadi jembatan untuk mengembalikan lagi hubungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Diketahui, hubungan Jokowi dengan partai Pimpinan Megawati Soekarnoputri itu merenggang saat keduanya beda pilihan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
"Saya mengetahui saudara Andreau sudah menjadi staf ahli Menteri Eddy Prabowo yang Waketum Partai Gerindra justru setelah ada kasus OTT KPK ini," kata Basarah dalam keterangannya, Kamis (26/11).
Basarah mengatakan, Andreau menjadi stafsus Edhy merupakan keputusan pribadi. Tindak tanduknya selama di Kementerian KKP dinilai tidak ada kaitan sama sekali dengan PDIP.
"Karena keberadaan saudara Andreau sebagai staf ahli Menteri KKP adalah keputusan pribadi yang bersangkutan, maka segala bentuk perilaku dan tindak tanduknya sama sekali tidak berkaitan dengan PDI Perjuangan," jelas Basarah.
Basarah mengatakan, jika terbukti Andreau terlibat kasus korupsi di Kementerian KKP maka partai akan memberikan sanksi tegas.
"Tentu sanksi tegas akan diberikan," kata Wakil Ketua MPR RI ini.
Diberitakan, dua tersangka kasus dugaan suap penetapan perizinan ekspor benih lobster atau benur menyerahkan diri ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Kedua tersangka tersebut yakni, pihak swasta Amiril Mukminin (AM) dan Andreau Pribadi Misata (APM). Andreau Pribadi Misata merupakan staf khusus Menteri KKP sekaligus Pelaksana Tim Uji Tuntas (Due Diligince). Keduanya sempat diburu tim penindakan KPK.
"Siang ini sekira pukul 12.00 WIB, kedua tersangka APM dan AM secara kooperatif telah menyerahkan diri dan menghadap penyidik KPK," ujar Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya, Kamis (26/11).
Baca juga:
Edhy Prabowo Ditangkap KPK, KAMI Nilai Jokowi Gagal Rekrut Orang Bebas KKN
Edhy Prabowo Tersangka, KKP Setop Sementara Ekspor Benih Lobster
Dua Tersangka Kasus Edhy Prabowo Menyerahkan Diri ke KPK
Dasco Enggan Tanggapi Arief Poyuono: Bukan Orang yang Kapabel
Arief Poyuono Desak Prabowo Bicara dan Minta Maaf ke Publik Soal Penangkapan Edhy
Suasana Rumah Dinas Edhy Prabowo Tampak Sepi