Pelantikan Gibran - Teguh Belum Jelas, Pemkot Solo Siapkan Plh Wali Kota
Masa jabatan FX Hadi Rudyatmo dan Achmad Purnomo akan berakhir 17 Februari 2021.
Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) belum menjadwalkan pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo terpilih, Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa. Di satu sisi, masa jabatan FX Hadi Rudyatmo dan Achmad Purnomo akan berakhir 17 Februari 2021.
"Kita masih menunggu kepastian jadwal pelantikan sampai hari Kamis besok," ujar Rudy, sapaan wali kota, Selasa (9/2).
-
Siapa yang didampingi Gibran Rakabuming Raka saat mengunjungi warga Solo? Pada kunjungannya di Kampung Mutihan, Kelurahan Sondakan, Kecamatan Laweyan, Solo, Jawa Tengah, Gibran datang bersama Respati Ardi-Astrid Widayani.
-
Apa yang sebenarnya terjadi dengan Gibran Rakabuming Raka? Penelusuran Setelah dilakukan penelusuran, klaim Gibran Rakabuming Raka ditangkap polisi karena narkoba adalah tidak benar alias hoaks.
-
Apa tujuan dari gagasan hilirisasi yang digaungkan oleh Gibran Rakabuming Raka? Program tersebut bertujuan untuk memperluas hilirisasi yang dilakukan pemerintah, terutama dengan mempertimbangkan cadangan nikel dan timah serta potensi besar energi baru dan terbarukan di Indonesia.
-
Siapa yang Gibran temui saat blusukan? "Kita menyapa warga, mendengar aspirasi warga dan apa yang dikeluhkan masyarakat," ujarnya.
-
Kapan Gibran dijadwalkan menjalani sidang paripurna? Pada Kamis (17/7), Gibran Rakabuming dijadwalkan menjalani Sidang Paripurna di Gedung DPRD Kota Solo dengan agenda pengunduran diri sebagai Wali Kota.
-
Siapa yang menggugat Gibran? Almas Tsaqibbirru, penggugat syarat usia capres-cawapres yang dikabulkan Mahkamah Konstitusi (MK), kini menggugat Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dalam perkara wanprestasi ke Pengadilan Negeri Surakarta, Jawa Tengah.
Menurut Rudy, jika masa jabatannya habis dan belum ada kepastian jadwal pelantikan, Pemkot Solo akan mengambil keputusan mengangkat Plh (Pelaksana Harian).
"Kalau pada 7 hari masa jabatan wali kota dan wakil wali kota akan berakhir dan belum ada rencana pelantikan, akan ditunjuk Plh. Untuk jabatan Plh yang melantik nanti gubernur," katanya.
"Plh kami siapkan dari Sekretaris Daerah," imbuhnya.
Sekda disiapkan sebagai Plh karena paling mengetahui kondisi pemerintahan di Solo. Kendati demikian, keputusan penunjukan Plh diserahkan sepenuhnya pada Gubernur Jateng.
"Harapan saya jabatan Plh Wali Kota Solo yang dilantik adalah Sekda Solo (Ahyani). Jangan sampai roda pemerintahan terjadi kekosongan," tandasnya.
Rudy akan meninggalkan balai kota dan Rumah Dinas Loji Gandrung pada Selasa (16/2) pagi. Acara simbolis pulang ke rumah pribadi diantarkan sejumlah ASN di lingkungan Pemkot Solo.
Baca juga:
FX Rudy akan Kawal Gibran Jalankan Tugas Jadi Wali Kota Solo
DPRD Solo Usulkan Pelantikan Gibran ke Mendagri Bersamaan Habis Masa Jabatan FX Hadi
Jelang Pelantikan, Gibran Gelar Pertemuan Tertutup dengan Sejumlah Tokoh
Gibran akan Bentuk Kampung Siaga Covid-19 Usai Dilantik Jadi Wali Kota Solo
KPU Tetapkan Gibran-Teguh Sebagai Pemenang Pilkada Solo