Pelantikan Presiden, Pesawat Tanpa Awak akan Intai Sniper di Luar TNI-Polri
Dengan adanya curigaan itu, lanjut Hadi, informasi akan disampaikan ke helikopter yang memantau mengitari Jakarta. Dari informasi itu, anggota TNI-Polri bergerak untuk mengecek lokasi yang dicurigai tersebut.
TNI menurunkan segala alutsista dalam pengamanan pelantikan Presiden-Wakil Presiden periode 2019-2024. Salah satunya pesawat tanpa awak atau Drone CH4 yang akan memantau segala pergerakan yang dinilai rawan keamanan.
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengatakan, kalau pesawat tanpa awak itu mampu terbang 8 hingga 9 jam lamanya. "Kalau pesawat tanpa awak itu ada 2 flight karena masing-masing pesawat bisa terbang 8 hingga 9 jam," kata Hadi saat meninjau anggota TNI-Polri di Gedung Graha Jalapuspita, Benhil, Jakarta Pusat, Minggu (20/10).
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Siapa yang menunjuk Wapres Ma'ruf sebagai Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
Pesawat tanpa awak ini akan mendeteksi sniper apabila di sebuah lokasi tak menempatkan anggota dari TNI-Polri.
"Pesawat tanpa awak ini kita terbangkan ada infra red, sehingga kalau ada sniper di atas gedung yang bukan kita tempatkan kita curigai di sana walaupun itu bukan sniper tapi ada metal ada orangnya itu kita curiga," tegasnya.
Dengan adanya curigaan itu, lanjut Hadi, informasi akan disampaikan ke helikopter yang memantau mengitari Jakarta. Dari informasi itu, anggota TNI-Polri bergerak untuk mengecek lokasi yang dicurigai tersebut.
"Kalau untuk drone operasinya Jakarta semua. Kemudian helikopter itu khusus wilayah yang kita curiga, jadi tidak begitu luas, jadi kalau di atas gedung DPR/MPR sedang survei di sana. Sedangkan boeing langsung dari ketinggian 16.000 tembak setiap pos-pos yang sebutkan tadi, kemudian diyakinkan oleh helikopter," jelasnya.
"Jadi pesawat tanpa awak itu memiliki kemampuan khusus dalam pengamanan. Di mana memiliki sensor yang mampu mendeteksi sensor ancaman," jelasnya.
Baca juga:
Ada Pelantikan Presiden, Begini Suasana Bundaran HI Saat CFD Ditiadakan
TNI Kerahkan Drone Jaga Pelantikan Jokowi-Ma'ruf Amin
AHY Kirim Karangan Bunga Selamat untuk Ma'ruf Amin
Persiapan Syukuran Pelantikan Jokowi, Kawasan Medan Merdeka Hingga Thamrin Steril
Ketua MPR yakin Jokowi-Ma'ruf Amin Mengayomi Seluruh Rakyat
Mswati III, Kepala Negara ke-5 yang Bertemu Jokowi Jelang Pelantikan