Penipu yang ngaku stafsus Jokowi diperiksa intensif di Polda Jateng
Sementara, seorang lainnya bernama Rizal yang mengaku pengurus LSM Komite Penegak Keadilan (KPK) tidak di kantor polisi.
Usai tertangkap tangan oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo karena melakukan penipuan, dua dari tiga orang yang mengaku sebagai Staf Khusus Presiden Jokowi sore ini masih menjalani pemeriksaan secara intensif di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Mapolda Jateng di Jalan Pahlawan, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Begitu diamankan di Mapolda Jateng, dua dari tiga pelaku yakni Supardi dan sopirnya Sarjono langsung diamankan. Awalnya, pelaku menjalani pemeriksaan awal di Ruang Intelkam Mapolda Jateng.
"Supardi masih dimintai keterangan di sebelah bersama sopir Sarjono," ungkap Kasubdit IV Keamanan Negara (Kaneg) Dirintelkam Polda Jateng AKBP H Ahmad Sukandar saat ditemui wartawan di Ruang Intelkam Mapolda Jateng di Jalan Pahlawan, Kota Semarang Selasa (27/1).
Sementara, seorang lainnya bernama Rizal yang mengaku pengurus LSM Komite Penegak Keadilan (KPK) tidak memperlihatkan batang hidungnya. Diduga Rizal datang bersama Ir Supardi dan Sarjono cuma sebatas mengantar karena ingin bertemu dan berfoto dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
"Pengakuannya hanya mengantar. Karena teman lama sudah selama setahun tidak bertemu," ungkapnya.
Selain itu, Sukandar mengungkapkan saat akan menjalani pemeriksaan, Rizal memisahkan diri dengan mengendarai mobilnya sendiri tidak sampai ke Mapolda Jateng. Bahkan, saat Sukandar berupaya untuk menghubunginya untuk meminta kejelasan dan kesaksiannya teleponnya tidak diangkat.
"Saya telepon dengan KPK ternyata Rizal yang KPK itu. Saya telepon lagi tidak diangkat. Mungkin nyimpan nomor saya dia wong pernah ketemu saya di Polrestabes," jelasnya.
Sukandar menyatakan, karena delik penipuan yang akan dilakukan terhadap Ganjar belum terjadi. Besar kemungkinan pelaku Ir Supardi akan dikenai pasal pemalsuan dokumen negara.
"Yang laporan dari stafnya Pak Gub. Paling kita akan jerat soal pemalsuan dokumen negara. Termasuk I'd Card, Id Card ini. Pemalsuan ini pidana murni. Bukan delik aduan," tuturnya.
Usai menjalani pemeriksaan di Ruang Intelkam Mapolda Jateng, kedua pelaku Supardi digelandang ke Ruang SPKT untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. "Sehat pak?" tanya beberapa wartawan.
"Sehat! Sehat! Sehat mas," jawab Supardi sambil mengacungkan jempolnya kepada wartawan.
Selain melakukan pemeriksaan terhadap pelaku Supardi dan sopirnya, polisi juga menggeledah mobil pelaku jenis Proton warna hitam bernopol B 1065 TMD diduga milik pelaku Supardi. Di sebelah pelat nomor mobil pelaku juga terdapat stiker logo Persatuan Olahraga Menembak Indonesia (Perbakin).
Kondisi mobilnya pada bagian depan dan belakang mobil terdapat stiker bertuliskan Istana Negara. Demikian juga pada bagian dalam mobil, ditemukan logo Istana Negara dan topi bertuliskan bordiran Staf Khusus Istana negara.
Dari dalam mobil beberapa anggota kepolisian mengamankan juga beberapa berkas, proposal dan surat-surat yang diduga palsu terkait modus penipuannya yang mengaku sebagai Stafsus Presiden.
Baca juga:
Pergub sehari khusus berbahasa Jawa di Jateng diterbitkan
Ini barang bukti milik penipu yang ngaku staf khusus Jokowi
Cegah gratifikasi, Ganjar beli kereta kuno Ambarawa Rp 400 ribu
Ganjar ajak dialog ibu-ibu penolak pembangunan pabrik semen
Ganjar Pranowo hadiri groundbreaking perluasan Bandara A Yani
Ganjar: Bupati enggan perbaiki jalur Merapi jangan dipilih lagi
-
Apa yang Jokowi lakukan di Gudang Beras Bulog Pematang Kandis? Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung Gudang Beras Bulog di Pematang Kandis,Kabupaten Merangin, Jambi. Kepala Negara mengaku, hal itu harus dilakukan demi memastikan ketersediaan beras jelang momentum hari raya Lebaran yang sisa sepekan lagi.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Kapan Jokowi meninjau posko pengungsian banjir di Sumbar? Jokowi mengunjungi posko tanggap darurat dan pengungsian banjir lahar dingin di Lapangan Batu Taba, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Selasa (21/5).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.