Menpora: Persiapan Asian Para Games sudah 90 persen
Menpora mengemukakan, saat ini pihaknya fokus penyambutan atlet-atlet dari 42 negara peserta Asian Para Games, yang mulai berdatangan 26 September mendatang.
Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrowi mengunjungi Training Center Atlet Diasbilitas Asian Para Games di Solo. Imam mengklaim persiapan atlet sudah berjalan sesuai harapan. Sehingga mereka siap diterjunkan di ajang Asian Para Games 2018.
Terkait persiapan penyelenggaraan, Menpora menyebut sudah 90 persen. Imam mengaku telah melakukan rapat koordinasi yang diikuti Ketua pelaksana INAPGOC Raja Sapta Oktohari, Chef de Mission (CdM) Asian Para Games Arminsyah, dan seluruh stakeholder INAPGOC.
-
Siapa yang memberikan masukan dan motivasi kepada atlet NPC Indonesia selama Asian Para Games 2022 Hangzhou? Apresiasi juga disampaikan Angela kepada Menpora Dito Ariotedjo yang telah memberikan masukan, semangat, serta motivasi kepada seluruh atlet NPC Indonesia. Sehingga mereka mampu menembus batas dan sukses diajang pesta olahraga disabilitas tingkat Asia itu.
-
Siapa yang ikut terbang bersama Bupati Banyuwangi saat meninjau Banyuwangi Open Paralayang? Ditemani oleh atlet paralayang nasional Ike Ayu Wulandari, Ipuk terbang menikmati pemandangan tak kurang dari 20 menit. "Pemandangan luar biasa. Keren. Kita bisa melihat hijaunya pegunungan dan hamparan perkebunan. Lebih jauh lagi kita bisa melihat kota Genteng dan sekitarnya. Bahkan, selat Bali," ungkap Ipuk setelah mendarat dengan baik di areal datar di Desa Kalibaru Wetan.
-
Mengapa Kemenpora memberikan dukungan penuh terhadap Kontingen Indonesia di Asian Para Games 2022 Hangzhou? “Izinkan kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Presiden Joko Widodo yang telah mendukung Kontingen Indonesia hingga bisa mengukir prestasi yang sangat membanggakan ini,” ujar Cdm Angela. Apresiasi juga disampaikan Angela kepada Menpora Dito Ariotedjo yang telah memberikan masukan, semangat, serta motivasi kepada seluruh atlet NPC Indonesia.
-
Siapa yang memimpin pelepasan keberangkatan jemaah haji Banyuwangi? Kibaran bendera oleh Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani menandai diberangkatkannya 27 armada bus jamaah haji asal bumi Blambangan pada Sabtu malam (26/5).
-
Di mana atlet bulu tangkis Indonesia disambut meriah oleh para penggemar? Tak hanya disambut oleh petinggi bulu tangkis tanah air, para juara All England 2024 ini juga disambut meriah oleh para penggemar. Mereka menyanyikan lagu nasional mengiringi kedatangan para atlet di bandara.
-
Siapa yang membawa bendera Indonesia di Opening Ceremony Asian Games 2022? Dalam acara ini, atlet voli Hernanda Zulfi dan atlet wushu Nandhira Mauriskha menjadi pembawa bendera Indonesia pada saat devile atlet.
"Alhamdulilah 90 persen sudah siap semuanya, tinggal bagaimana hasil tes event beberapa waktu lalu itu diterapkan kembali di venue-venue pertandingan," ujar Menpora disela kunjungan ke Pelatnas di Solo.
Menpora mengemukakan, saat ini pihaknya fokus penyambutan atlet-atlet dari 42 negara peserta Asian Para Games, yang mulai berdatangan 26 September mendatang. Menpora berjanji akan memberikan sambutan istimewa kepada para tamu negara tersebut.
"Para peserta akan kita sambut sebaik mungkin, fasilitas yang kita berikan tentu fasilitas yang sangat istimewa. Karena tamu kita tamu-tamu istimewa, maka sambutan yang kita berikan juga istimewa," katanya.
Keistimewaan yang dimaksud, menurut Menteri, yakni saat penyambutan, transportasi yang disediakan, tempat menginap dan lainnya, disesuaikan dengan kebutuhan atlet.
" Alhamdulilah semua sudah berjalan baik. Para atlet ini tinggal dijaga psikisnya, mental nya hingga menjelang perhelatan Asian Para Games. Mereka pasti butuh suport kita," ujarnya.
(mdk/rhm)