Polda Jatim selidiki emas 500 Kg palsu keluarga Hj Najemiah
Polda Jatim selidiki emas 500 Kg palsu keluarga Hj Najemiah. Polisi mendatangi rumah almarhum Hajjah Najemiah di Jalan Sunu, Makassar untuk menyelidiki dugaan palsu emas 500 kilogram dan uang palsu pemberian Kanjeng Dimas Taat Pribadi.
Penyidik dari Polda Jawa Timur hari ini, Selasa, (4/10) mendatangi rumah almarhum Hajjah Najemiah di Jalan Sunu, Makassar untuk menyelidiki dugaan palsu emas 500 kilogram dan uang palsu pemberian Kanjeng Dimas Taat Pribadi.
Almarhumah Hajjah Najemiah dulunya salah seorang pengusaha properti di Makassar dan pengikut Kanjeng Dimas Taat Pribadi. Dan salah satu anaknya bernama Muhammad Nur Najmul beberapa waktu lalu diantar oleh politisi Akbar Faisal melapor ke Polda Jawa Timur karena mengaku orang tuanya ditipu Rp 200 miliar.
Awalnya penyidik dari Polda Jawa Timur ini akan datang pukul 08.00 wita ke rumah Hajjah Najemiah yang oleh warga Makassar lebih dikenal sebagai tuan tanah itu. Namun jadwal kedatangannya tertunda lagi hingga pukul 10.30 wita.
"Iya nanti pukul 10.30 wita menuju ke rumah Najemiah. Paling lambat pukul 11.00 wita," ujar Kombes Polisi Frans Barung Mangera, Kabid Humas Polda Sulsel, Selasa, (4/10).