Presiden Jokowi: Kita Upayakan yang Terbaik untuk Menemukan dan Selamatkan Korban
Jokowi juga berpesan pada Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) untuk melakukan penyelidikan terkait insiden ini.
Presiden Joko Widodo alias Jokowi terus memantau proses pencarian pesawat dan penumpang yang menjadi korban pesawat Sriwijaya Air SJ-182. Pesawat nahas itu jatuh di perairan Kepulauan Seribu setelah beberapa saat lepas landas dari Bandara Soekarno Hatta dengan tujuan Pontianak.
"Kemarin sore dan tadi malam, saya sudah dapatkan laporan Menteri Perhubungan mengenai musibah jatuhnya Pesawat Sriwijaya-182 rute Jakarta-Pontianak di area Kepulauan Seribu," kata Jokowi dalam konferensi pers singkat lewat akun Youtube Sekretariat Presiden, Minggu (10/1).
-
Mengapa Presiden Jokowi hadir di acara serah terima pesawat? Acara serah terima Pesawat C-130J-30 Super Hercules untuk TNI AU.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Bagaimana pengaruh Presiden Jokowi pada Pilkada Jateng? Peta kompetisi Pemilihan Gubernur Jawa Tengah berdasarkan temuan survei ini tampak masih cair. Semua kandidat masih berpeluang untuk saling mengungguli. Selain faktor popularitas calon, faktor Jokowi Effect, melalui tingkat kepuasan kepada presiden dapat berpengaruh," imbuh dia.
"Saya atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat Indonesia sampaikan duka cita mendalam atas kejadian musibah ini," sambungnya.
Setelah mendapat kabar tersebut, kata Jokowi, pihaknya langsung memerintah Menhub, Kabasarnas, TNI dan semua pihak terkait untuk segera melakukan pencarian dan pertolongan secepatnya kepada korban.
"Kita lakukan upaya yang terbaik untuk menemukan dan menyelamatkan korban dan kita doakan bersama agar para korban bisa ditemukan," harap Jokowi.
Jokowi juga berpesan pada Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) untuk melakukan penyelidikan terkait insiden ini.
"Saya juga telah menyampaikan pada KNKT untuk melakukan kajian penyelidikan terhadap musibah ini," tutup Jokowi.
Baca juga:
KKP Kirim Kapal Pengawas Perikanan Bantu Pencarian Korban Sriwijaya SJY 182
Keluarga Korban Kecelakaan Sriwijaya Air Datangi Posko Ante Mortem RS Polri
PMI Siagakan Empat Ambulans di Perairan Teluk Tangerang
Basarnas Cari Pesawat Sriwijaya Air SJ-182 di Enam Lokasi
Jenguk Ibu Sakit, Guru SMK di Pontianak Jadi Korban Sriwijaya Air Jatuh
Viral Ucapan Pamit Korban Pesawat Sriwijaya Air SJ-182 di Medsos, Bikin Haru