Protes calon bupati bukan dari internal, kader segel PDIP Jember
Kedua calon yang diusung dari kalangan professional. Mereka protes dengan sikap partai.
Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) PDIP Mumbulsari Jember, Supardi mengakui bahwa mereka melakukan penyegelan secara spontan Kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Jember, Sabtu (25/7). Hal itu mereka lakukan karena kecewa pada rekomendasi PDIP terkait pasangan calon Bupati Jember, Faida - Muqit Arief.
Kekecewaan tersebut didasari bahwa kedua calon tersebut bukanlah kader PDIP. Akan tetapi keduanya merupakan calon yang diusung dari kalangan professional.
Sampai sekarang keduanya tak punya Kartu Tanda Anggota (KTA) PDIP. Namun dalam SK DPP PDIP No 031 diterbitkan rekomendasi bagi pasangan Faida-Muqit Arief yang ditandatangani Bambang DH, Hasto Kristiyanto, dan Megawati Soekarnoputri.
"Itu kekecewaan teman-teman. Teman-teman diajak ke sana karena untuk partai. Tak ada keinginan menyegel sebelumnya, itu spontanitas," kata Supardi saat dihubungi merdeka.com, Jakarta, Selasa (28/7).
Beberapa PAC PDIP Jember tersebut menurut Supardi, telah geram karena jauh hari pasangan Faida-Muqit Arief belum pernah berkontribusi bagi PDIP. Bahkan lebih dari itu rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) dianggap telah melangkahi amanat Kongres PDIP IV di Bali.
"Itu dua duanya bukan kader. Kakek nenek moyangnya tak pernah nyoblos PDIP. Tak pernah berjuang demi PDIP. Kader terbaik malah belum direkom. Ini menyalahin amanat Kongres Bali, Kongres IV. Amanat di Kongres yang diajukan ialah kader PDIP," ucapnya.
Di sisi lain Ketua DPC PDIP Jember, Tabrani membenarkan adanya perusakan dan penyegelan Kantor DPC Jember tersebut. Namun menurut Tabrani, saat perusakan terjadi seluruh Pengurus DPC PDIP Jember tengah berada di Surabaya. Mereka diundang Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Jawa Timur untuk mempersiapkan Pilkada serentak 2015.
"Kantor dalam kondisi kosong. Sama sekali tidak ada orang DPC. Teman-teman PAC datang menyuarakan agar yang direkomendasikan kader sendiri bukan kalangan di luarnya. Mereka coret-coret dan menyegel kantor," tandasnya.
Menurutnya sejauh ini sudah dua demonstrasi yang dilakukan oleh para kadernya. Pertama masalah meminta Kusen Andalas sebagai Calon Bupati Jember. Sedangkan yang kedua yaitu permintaan agar kader PDIP yang diusung menjadi calon bupati. Namun sebagai pimpinan DPC mau tak mau Tabrani bersikukuh menjalankan rekomendasi DPP PDIP.
"Kita selaku petugas partai yang ada di daerah siap mengamankan apapun, kami tetap menjalankan keputusan DPP PDIP yang memiliki banyak pertimbangan," tegasnya.
Tabrani juga menegaskan bahwa dua hari setelah demonstrasi perusakan kantor DPC, pihaknya mengadakan mediasi dengan para kader PAC. Pertemuan itu berwujud Rapat Koordinasi Cabang Khusus (Rakercabsus). Dalam pertemuan tersebut PAC yang menolak pencalonan di luar kader akhirnya melunak.
Dalam Rakercabsub kami sampaikan rekomendasi tersebut pada PAC. Ternyata mereka siap mengamankan rekomendasi dari DPP. Saat ini kantor DPC sudah diperbaiki, sudah bisa ditempati seperti sediakala," ucapnya.
Seperti diketahui Faida - Muqit Arief yang secara resmi diusung oleh Didukung PDIP, Nasdem, Hanura, dan PAN. Faida merupakan Direktur Rumah Sakit Bina Sehat, dan Muqit Arief adalah pengasuh Pondok Pesantren Al-Falah di Desa Karangharjo Kecamatan Silo.
Sedangkan calon Bupati lainnya yaitu pasangan Sugiarto - HM Dwikoryanyo yang diusung Gerindra, PKB, PKS, Golkar, PPP, dan Demokrat.
Baca juga:
Naik becak dan gendong bayi, Dewanti-Musrifah daftar ke KPU
Politisi PDIP kritik bos Pemred Obor Rakyat jadi komisaris Antam
Ini 3 jagoan PDIP di pilkada Karawang, Cianjur dan Depok
Bendum PDIP Olly Dondokambey nyalon di Pilkada Sulawesi Utara
Diusung 8 Parpol, Tasdi-Tiwi maju pilkada Purbalingga
-
Bagaimana proses tahapan pelaksanaan Pilkada Serentak? Berikut kami rangkum penjelasan kapan Pilkada serentak dilaksanakan, tahapan, manfaat, hingga tantangannya, bisa disimak.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
-
Kenapa Pilkada Serentak dianggap penting? Sejak terakhir dilaksanakan tahun 2020, kali ini Pilkada serentak diselenggarakan pada tahun 2024. Dengan begitu, penting bagi masyarakat Indonesia untuk mengetahui kapan Pilkada serentak dilaksanakan 2024.
-
Gimana konstruksi jembatan Panyindangan dibangun? Melansir dari laman Pemkab Sumedang, jembatan ini menggunakan teknologi “judesa” untuk memperkokoh strukturnya. Judesa memiliki desain khas berupa sistem lantai, batang yang menggantung serta kabel baja sebagai pengikatnya.
-
Di mana Rakernas PDIP diadakan? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).