PSBB Diperpanjang, Polri Minta Masyarakat Tak Punya Keahlian Tak ke Jakarta
Ia juga meminta untuk masyarakat yang datang dari kampung dan tak mempunyai keterampilan khusus, diharapkan tak datang ke Jakarta.
Polri bersama dengan TNI terus melakukan penyekatan terhadap kendaraan baik roda dua maupun roda empat di sejumlah titik cek point baik di jalan tol maupun di jalur arteri. Penyekatan dilakukan terkait larangan mudik yang sudah diberlakukan sejak 24 April 2020.
Kadiv Humas Polri Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, penyekatan tak hanya dilakukan di pintu keluar Jakarta saja melainkan juga di pintu masuk ibu kota. Ia juga meminta untuk masyarakat yang datang dari kampung dan tak mempunyai keterampilan khusus, diharapkan tak datang ke Jakarta.
-
Apa jabatan sahabat Irjen Pol Krishna Murti di PBB? Saat ini beliau sudah jadi Kepala Polisi PBB dan saya jadi Kadiv Hubungan Internasional Polri," ungkapnya.
-
Kenapa Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memberikan keringanan PBB? Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memberikan keringanan PBB dengan tujuan untuk: Membantu masyarakat: Terutama bagi mereka yang mengalami kesulitan ekonomi. Meningkatkan kepatuhan wajib pajak: Dengan memberikan kemudahan, diharapkan semakin banyak wajib pajak yang taat membayar pajak. Mendukung pertumbuhan ekonomi: Keringanan pajak dapat mendorong aktivitas ekonomi dan investasi.
-
Apa yang dimaksud dengan PBI BPJS? PBI BPJS merupakan bagian dari program pemerintah yang bertujuan untuk menanggung biaya iuran BPJS Kesehatan bagi individu atau kelompok yang memenuhi kriteria sebagai penerima bantuan.
-
Apa yang dilakukan Prabowo Subianto dalam Upacara HUT Polri? Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto hadir dalam upacara HUT Polri ke-78, Senin kemarin.
-
Di mana Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berada ketika HUT PP Polri? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Kapan Prabowo Subianto menghadiri Upacara HUT Polri? Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto hadir dalam upacara HUT Polri ke-78, Senin kemarin.
"Kita mengharapkan bahwa adanya peningkatan arus balik yang kita lakukan terhadap berbagai produk itu melakukan pendekatan arus balik artinya apa bahwa masyarakat yang kira-kira tidak mempunyai keterampilan khusus ya ataupun yang apa namanya tidak mempunyai suatu keahlian diharapkan untuk tidak kerja karena tidak ke Jakarta. Karena kita dalam kondisi corona dan di Jakarta diperpanjang PSBB-nya sampai awal Juni," kata Argo di Kantor BNPB, Jakarta Timur, Sabtu (23/5).
Ia pun menjelaskan, untuk titik penyekatan arus balik di sejumlah daerah seperti di wilayah Jawa Tengah yang berada di Exit Tol Sragen KM 528 dan Gate Tol Banyumanik KM 421. Lalu untuk jalur arteri ada empat daerah yakni yakni Rembang, Blora, Wonogiri, dan Sragen.
"Sementara untuk penyekatan arus balik antar kota ada 10 titik. Lalu di Polda Jawa Timur, ada penyekatan antar tol di wilayah Sragen, yakni KM 679.000. Ada di arteri, ada tujuh di Tuban, Situbondo, Cemoro Sewu, sampai Ngawi, Sragen. Ada juga penyekatan antar kota, di Pantura ada delapan, di jalur tengah ada sembilan, dan selatan ada enam," ujarnya.
Penyekatan
Sedangkan, untuk di wilayah hukum Polda Jawa Barat sendiri dilakukan di Tegal Karang, Plumbon, Ciperna Timur, Kanci dan Ciledug yang merupakan indikator GT Palimanan Utama. Sementara untuk jalur tol indikator Cikarang Utama ada lima lokasi dan GT Kalimata tiga lokasi penyekatan.
"Di Japek ada tiga itu di KM 47. Sedangkan di arteri ada di Sukabumi, Cirebon, Kuningan, Banjar, Ciamis. Untuk Polda Banten ada sembilan lokasi penyekatan arus balik," sebutnya.
Ia pun ingin agar masyarakat dapat mematuhi aturan yang sudah dibuat oleh pemerintah dalam memutus rantai penyebaran virus corona yang kini masih melanda Indonesia.
"Kita berharap masyarakat untuk mentaati dengan apa menjadi program maupun yang telah disampaikan oleh pemerintah ini kita belajar ya, jangan sampai kita menjadi jadi korban itu di situ," tutupnya.
(mdk/eko)