Putri Presiden Jokowi terancam tak lolos ujian CPNS Kota Solo
Hal ini terjadi jika lulusan Fakultas Pertanian UNS tersebut tak datang mengikuti ujian.
Kahiyang Ayu (23), putri Presiden Joko Widodo (Jokowi), terancam tidak lolos seleksi masuk calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kota Solo tahun 2014. Hal ini terjadi jika lulusan Fakultas Pertanian UNS tersebut tak datang mengikuti ujian yang dijadwalkan pada Kamis 23 Oktober besok.
Kahiyang dijadwalkan mengikuti ujian CPNS pada sesi ke-3, yakni pukul 12.00 WIB. Bersama peserta lainnya ia akan bersaing dengan peserta lainnya di Gedung Bakorwil Surakarta, Jalan Slamet Riyadi.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Solo, Hari Prihatno mengatakan hingga kini belum menerima kepastian maupun koordinasi lebih lanjut terkait kedatangan putri mantan wali kota Solo dan gubernur DKI Jakarta tersebut dalam mengikuti ujian seleksi CPNS.
"Siapapun peserta, termasuk Kahiyaning secara otomatis akan dinyatakan gugur jika tidak mengikuti ujian seleksi CPNS, meski telah dinyatakan lolos administrasi," ujarnya.
"Sampai saat ini belum ada kepastian kedatangan putri Jokowi dalam ujian CPNS itu," ujarnya lagi.
Hari mengatakan hingga hari kedua pelaksanaan ujian CPNS di Kota Solo, jumlah peserta yang absen sebanyak 43 pelamar. Dari total pelamar itu yang dinyatakan lolos administrasi sebanyak 6.278 orang.
Para pelamar tersebut, lanjut Hari, akan mengikuti tes dengan menggunakan sistem Computer Assested Test (CAT). "Ujian seleksi CPNS dibagi per sesi dengan jumlah 200 orang per sesinya. Waktu yang diberikan hanya 1,5 jam. Mereka akan mengerjakan 100 soal ujian," ujarnya.
Baca juga:
Dicegat wartawan, putri Jokowi kabur dari tes CPNS
Kisah Jokowi rebutan kamar mandi dengan anak di hari pelantikan
Akun Twitter anak bungsu Joko Widodo dikloning
Lewat blog, anak bungsu Jokowi mengaku masih jomblo
Putri Jokowi Ikut ujian CPNS, wali kota Solo tak jamin lolos
Jelang dilantik, Jokowi 'debat' dengan putra sulung soal media
-
Kenapa Presiden Jokowi mendukung Timnas Indonesia? Dalam unggahan yang sama, Jokowi menyisipkan doa dan harapan agar Timnas Indonesia mampu melaju hingga ke babak berikutnya. “Selangkah lagi untuk melaju ke fase kualifikasi babak ketiga Piala Dunia 2026, Teruslah berjuang dengan penuh semangat” ungkapnya.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Kapan Jokowi mengingatkan TNI-Polri untuk mewaspadai drone perang? Presiden Joko Widodo atau Jokowi memimpin pembukaan Rapat Pimpinan TNI-Polri 2024 di Mabes TNI, Jakarta, Rabu (28/2/2024).
-
Apa yang dilakukan Jokowi saat kuliah? Semasa kuliah, Jokowi juga aktif tergabung dengan UKM pencinta alam.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.