Selain bahan bom panci, polisi amankan 2 pisau dari kontrakan AAS
Senjata tajam yang yang ditemukan oleh polisi di kontrakan AAS berupa dua bilah pisau. Diduga akan digunakan untuk menyerang aparat kepolisian.
Dalam penggeledahan yang dilakukan pihak kepolisian di rumah kontrakan AAS yang berada di Kompleks Cibolerang Blok C 49 RT 04 RW 04, Kelurahan Margahayu Utara Kecamatan Babakan Ciparay, Kota Bandung, Rabu (12/7) petang, pihak kepolisian juga menemukan beberapa senjata tajam. Senjata tajam yang yang ditemukan oleh polisi di kontrakan AAS berupa dua bilah pisau. Diduga akan digunakan untuk menyerang aparat kepolisian.
"Ini yang sementara kita lakukan penggeledahan hari ini. Adapun barang bukti ada beberapa yang sudah kita temukan, termasuk ada beberapa senjata tajam yang mungkin akan dilakukan untuk penyerangan terhadap anggota Polri dalam hal ini aparat keamanan," ujar Yusri kepada wartawan di lokasi penggeledahan.
Selain itu, pihak kepolisian juga menyita barang bukti lainnya seperti dokumen pribadi dan dokumen tentang ajaran agama. Semua barang bukti selanjutnya dibawa untuk diteliti lebih lanjut.
"Untuk penyerangan terhadap anggota polisi ini masih kita dalami," katanya.
Yusri mengungkapkan, selain AAS, AW dan K, pihaknya juga masih mengejar sejumlah pelaku lain yang diduga masih terkait dengan jaringan tersebut.
"Mudah mudahan kita bisa sesegera mungkin bisa membongkar seluruhnya dan ada lagi beberapa pelaku yang harus kita lakukan pengejaran. Termasuk para penyandang dananya," pungkasnya.