Soal Bandara Ahmad Yani, Ganjar sebut SBY baik sekali tapi Jokowi lebih dahsyat
Alasan Ganjar memuji SBY tersebut karena urusan pembangunan bandara dibuat mudah. Ketua Umum Partai Demokrat tersebut juga langsung mengubah Peraturan Pemerintah.
Gubernur terpilih Jawa Tengah Ganjar Pranowo membandingkan gaya kepemimpinan Presiden Joko Widodo dan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Ganjar memuji kepemimpinan SBY dan Jokowi saat membangun Bandara Ahmad Yani, Semarang, Jawa Tengah.
"Saya lima tahun jadi gubernur mengalami dua Presiden. Pak SBY itu orangnya baik sekali. Saya disaksikan Pak Budi Karya (Menteri Perhubungan) membangun Bandara Ahmad Yani. Semua orang cerita 'wah bandaranya bagus'. Itu saya mulai di zaman beliau (SBY) dan diselesaikan di pemerintahan Pak Jokowi," ucap Ganjar dalam acara deklarasi Jokowi di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Sabtu (28/7).
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Kapan pengumuman calon wakil presiden Ganjar Pranowo? PDI Perjuangan bersama partai koalisi secara resmi mengumumkan nama bakal calon wakil presiden Mahfud MD untuk mendampingi Capres Ganjar Pranowo, Rabu, 18 Oktober 2023.
-
Kenapa Prabowo Subianto dan Jenderal Dudung menggandeng tangan Jenderal Tri Sutrisno? Momen ini terjadi ketika ketiga jenderal tersebut sedang berjalan masuk ke dalam sebuah ruangan atau tempat digelarnya gala dinner seusai mengikuti rangkaian parade senja atau penurunan upacara bendera merah putih.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
Alasan Ganjar memuji SBY tersebut karena urusan pembangunan bandara dibuat mudah. Ketua Umum Partai Demokrat tersebut juga langsung mengubah Peraturan Pemerintah.
"Karena kami bisa langsung berkomunikasi di akhir masa jabatannya dan putusannya sangat cepat sekali bahkan mengubah peraturan pemerintah," tuturnya.
Meski demikian, Politikus PDIP itu lebih jatuh hati kepada Presiden Joko Widodo. Alasannya, Jokowi bisa berkomunikasi langsung dengan para kepala daerah untuk menjaring aspirasi mereka. Ganjar melihat Jokowi sosok yang dahsyat.
"Hanya yang lebih menarik Pak Jokowi itu lebih dahsyat, bukan baik sekali, lebih dahsyat, nanti tanya Bupati, Wali kota, Gubernur, pernah gak di ajak rapat kabinet Gubernur nya dipanggil satu satu," kata Ganjar.
"Cara ini adalah sebuah pendekatan baru dalam pemerintahan, yang sebelumnya nya tidak ada," tukasnya.
Dalam acara ini dihadiri Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Sidarto Danusubroto, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Gubernur Jawa Tengah terpilih Ganjar Pranowo, Kepala BN2PTKI Nusron Wahid dan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan Sekjen PPP Arsul Sani.
Baca juga:
Sekjen PDIP: Jokowi dari wali kota, gubernur dan Presiden adalah pemimpin demi rakyat
Nusron Wahid nilai Jokowi lebih cepat bertindak atasi radikalisme ketimbang SBY
KH Ma'ruf Amin fokus jaga keutuhan bangsa jika didaulat jadi cawapres Jokowi
Grace Natalie lihat aura kemenangan di wajah Jokowi
Jokowi bertemu tiga Ketum Parpol di Istana Bogor